PREFERENSI KONSUMEN SAYURAN HIDROPONIK AGROFARM BANDUNGAN KABUPATEN SEMARANG

Yasmin, Talasi Ruqaya (2017) PREFERENSI KONSUMEN SAYURAN HIDROPONIK AGROFARM BANDUNGAN KABUPATEN SEMARANG. Undergraduate thesis, Program Studi S1 Agribisnis Jurusan Pertanian.

[img]
Preview
PDF
193Kb
[img]
Preview
PDF
598Kb
[img]
Preview
PDF
820Kb
[img]
Preview
PDF
357Kb
[img]
Preview
PDF
363Kb
[img]
Preview
PDF
85Kb
[img]
Preview
PDF
224Kb
[img]
Preview
PDF
1282Kb

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi preferensi konsumen terhadap sayuran hidroponik di Hidroponik Agrofarm Bandungan dan mengkaji jenis sayuran hidroponik yang dikonsumsi. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Metode penentuan lokasi dan penentuan responden menggunakan purposive sampling. Sebanyak 100 orang responden konsumen hidroponik di Agrofarm Bandungan terpilih untuk menjawab pertanyaan dalam kuesioner. Metode pengumpulan data dengan wawancara menggunakan kuisioner terstruktur. Data penelitian dianalisis menggunakan analisis Konjoin. Berdasarkan hasil penelitian sayuran hidroponik kombinasi atribut yang paling disukai konsumen adalah fisik daun lebar dan tidak berlubang, warna daun muda, tingkat kesegaran sayuran kurang dari 6 hari, dan harga sayuran kurang dari Rp 5.000,00 dan jenis sayuran hidroponik yang paling disukai adalah Salada Locarno. Berdasarkan urutan kepentingan relatif yang paling diprioritaskan oleh konsumen berturut-turut dalam membeli sayuran hidroponik adalah kesegaran sayuran, warna daun, fisik daun, dan harga. Kata kunci: Sayuran hidroponik, preferensi konsumen, analisis konjoin

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Agribusiness
ID Code:55051
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:04 Dec 2017 10:46
Last Modified:04 Dec 2017 10:46

Repository Staff Only: item control page