Nurnimah, Icha and Prasetyo, Edy and Santoso, Siswanto Imam (2019) ANALISIS PROFITABILITAS DAN BREAK EVEN POINT USAHATANI JAMBU AIR PADA KONVERSI LAHAN SAWAH DI DESA TEMPURAN KECAMATAN DEMAK KABUPATEN DEMAK. Undergraduate thesis, agribisnis pertanian.
| PDF 347Kb | |
| PDF 14Kb | |
| PDF 109Kb | |
| PDF 104Kb | |
| PDF 294Kb | |
| PDF 6Kb | |
| PDF 93Kb | |
| PDF 790Kb |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatan usahatani yang diperoleh petani jambu air, menganalisis profitabilitas usahatani jambu air dan menganalisis break even point usahatani jambu air pada konversi lahan sawah di desa Tempuran Kecamatan Demak Kabupaten Demak. Penelitian ini dilaksanakan pada Maret 2019 di Desa Tempuran, Kecamatan Demak, Kabupaten Demak. Metode penelitian yang digunakan adalah metode dengan teknik studi kasus dimana petani jambu air yang mengkonversi lahan sawah menjadi lahan usahatani jambu air di gunakan sebagai responden pengambilan sampel data dilakukan dengan metode sensus. Data yang dikumpulkan berupa data primer dan data sekunder melalui wawancara dan tinjauan pustaka. Analisis data dilakukan menggunakan analisis kuantitatif, yaitu perhitungan biaya, penerimaan, pendapatan, profitabilitas dan break even point sedangkan uji statistik yang diterapkan menggunakan uji one sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan sebesar Rp. 55.482.173 dalam skala lahan rata-rata 634m2 per tahun, nilai profitabilitas sebesar 243% berbeda atau lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga bank sebesar 4,5%. Usahatani jambu air telah mencapai break even point, karena rata-rata jumlah produksinya sebesar 2.327 kg lebih besar dibandingkan dengan break even point produksinya sebesar 2.048 kg, dan rata-rata penerimaan sebesar Rp. 77.498.000 dibandingkan dengan break even point penerimaan sebesar Rp. 54.320.886 . Kata Kunci: break even point , jambu air, profitabilitas.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Agribusiness |
ID Code: | 78416 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 20 Nov 2020 10:18 |
Last Modified: | 20 Nov 2020 10:18 |
Repository Staff Only: item control page