Annisa , Nur Rahma Muliati (2018) Pengaruh Atribut Produk, Word of Mouth, dan Gaya Hidup terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus Pembelian Re:ON Comics pada Anggota Reonites). Undergraduate thesis, Faculty of Social and Political Sciences.
| PDF - Published Version 238Kb | |
| PDF - Published Version 492Kb | |
| PDF - Published Version 446Kb | |
| PDF - Published Version 492Kb | |
| PDF - Published Version 42Kb |
Abstract
satunya yaitu Re:ON Comics. Kehadiran Re:ON Comics mendapatkan dukungan masyarakat sehingga terbentuknya grup Reonites yang diharapkan dapat meningkatkan penjualan Re:ON Comics. Perkembangan Re:ON Comics mengalami kendala dengan munculnya keluhan konsumen dalam pembelian sehingga menyebabkan penyebaran produk tidak bisa serentak di Indonesia dan menurunkan persentase kenaikan penjualan pada tahun 2013 hingga 2015. Keputusan pembelian dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, baik faktor intern maupun faktor ekstern. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara atribut produk, word of mouth, dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian (studi kasus pembelian Re:ON comics pada anggota reunites). Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan tipe penelitian eksplanatori yang menguji hipotesis antara variabel dengan variabel lain yang saling berpengaruh antara satu dengan yang lain. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling terhadap anggota dari grup reunites di facebook sebesar 100 reponden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana dan berganda dengan menggunakan IBM SPSS. Hasil analisis statistik diketahui bahwa secara bersama-sama atribut produk, word of mouth, dan gaya hidup berpengaruh terhadap keputusan pembelian berdasarkan koefisien determinasi sebesar 38,3% dan nilai F hitung (19,865)>F tabel (2,70) dengan signifikansi sebesar 0,000<taraf signifikansi 0,05 maka dapat diketahui bahwa “Terdapat pengaruh atribut produk, word of mouth, dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian studi kasus pembelian Re:ON comics pada anggota reonites”. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara atribut produk, word of mouth, dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian studi kasus pembelian Re:ON comics pada anggota reonites. Peneliti menyarankan agar pihak penerbit Re:ON comics senantiasa meningkatkan kualitas atribut produk serta memahami lebih mendalam mengenai word of mouth dan gaya hidup Reonites agar adanya peningkatan dalam keputusan pembelian yang dilakukan konsumen.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration |
ID Code: | 75346 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 13 Aug 2019 11:21 |
Last Modified: | 13 Aug 2019 11:21 |
Repository Staff Only: item control page