PENGARUH PEMBERIAN ANTI NEMATODA GASTROINTESTINAL DORAMECTIN TERHADAP JUMLAH TOTAL DAN DEFERENSIAL LEUKOSIT PADA SAPI YANG TERINFEKSI CACING NEMATODA

Mangkoewidjojo, S. and Susanti, S. (2009) PENGARUH PEMBERIAN ANTI NEMATODA GASTROINTESTINAL DORAMECTIN TERHADAP JUMLAH TOTAL DAN DEFERENSIAL LEUKOSIT PADA SAPI YANG TERINFEKSI CACING NEMATODA. In: skripsi, 2004, Semarang. (Submitted)

[img]
Preview
PDF
88Kb

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian antinematoda gastrointestinal Doramectin terhadap jumlah total dan diferensial leukosit pada sapi selama 5 bulan. Penelitian ini menggunakan 20 ekor sapi jantan dan betina jenis Angus yang terinfeksi cacing nematoda. Umur sapi sekitar 7 sampai 9 bulan yang dipisahkan dalam 2 kelompok. Sepuluh ekor sebagai kelompok kontrol dan sepuluh ekor lainnya sebagai kelompok perlakuan yang diberi pengobatan 2 bulan sekali yaitu pada bulan ke-1 dan ke-3 sebelum pengambilan sampel. Pengambilan darah dilakukan melalui vena coxygea di pangkal ekor. Data darah diambil pada bulan I, II, III, IV dan V. Data hasil pemeriksaan darah yang diperoleh diolah dengan analisis varian metode beetwen and within design. Hasil penelitian menyatakan bahwa untuk jumlah total leukosit antara sapi kelompok kontrol dan perlakuan menunjukkan adanya perubahan yang nyata (P<0,05), sedangkan untuk diferensial leukosit (jumlah absolut neutrofil, limfosit, monosit, dan eosinofil) tidak menunjukkan adanya perubahan yang nyata (P>0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengaruh antinematoda Gastrointestinal Doramectin dengan interval pengobatan selama 2 bulan yang dilakukan dalam penelitian ini kurang menunjukkan hasil yang efektif. Kata kunci : Antinematoda, Gastrointestinal, Doramectin, leukosit, jumlah total , deferensial, sapi, terinfeksi, cacing.

Item Type:Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects:S Agriculture > SF Animal culture
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture
ID Code:742
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:01 Oct 2009 11:03
Last Modified:01 Oct 2009 11:08

Repository Staff Only: item control page