KEDUDUKAN BARANG JAMINAN SEBAGAI AKIBAT HAPUS PIUTANG (WRITE OFF) DALAM PENYELESAIAN KREDIT MACET DI PT. CENTRATAMA NASIONAL BANK CABANG SEMARANG

WAHYU, LESTARI (2015) KEDUDUKAN BARANG JAMINAN SEBAGAI AKIBAT HAPUS PIUTANG (WRITE OFF) DALAM PENYELESAIAN KREDIT MACET DI PT. CENTRATAMA NASIONAL BANK CABANG SEMARANG. Masters thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF - Published Version
40Kb

Abstract

Jaminan merupakan salah satu unsur dalam pemberian kredit dan sebagai sarana perlindungan bagi keamanan Kreditur untuk adanya kepastian atas pelunasan hutang Debitur, atau untuk pelaksanaan suatu prestasi oleh Debitur atau oleh penjaminan Debitur, maka meskipun berdasarkan unsur-unsur lain telah dapat diperoleh keyakinan atas kemampuan Debitur mengembalikan hutangnya, jaminan atau agunan masih tetap diminta oleh pihak Bank. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pelaksanaan hapus piutang (write off) dalam penyelesian kredit macet di PT Centratama Nasional Bank Cabang Semarang? (2) Bagaimana kedudukan barang jaminan sebagai akibat hapus piutang (write off) dalam penyelesian kredit macet di PT. Centratama Nasional Bank Cabang Semarang? Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui, mengkaji, dan menganalisis pelaksanaan hapus piutang (write off) dalam penyelesian kredit macet di PT Centratama Nasional Bank Cabang Semarang (2) Mengetahui, mengkaji, dan menganalisis kedudukan jaminan kredit sebagai akibat hapus piutang (write off) dalam penyelesian kredit macet di PT Centratama Nasional Bank Cabang Semarang (3) Untuk memenuhi tugas penulisan hukum sebagai syarat untuk menyelesaikan studi di Program Magister Kenotariatan Universitas Diponegoro Semarang. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan yuridis empiris. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah (1) wawancara (2) dokumen dan/atau kepustakaan. Metode analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analitis. Berkaitan dengan adanya Debitur yang tidak membayar sesuai dengan ketentuan yang telah diperjanjikan, maka PT Centratama Nasional Bank melakukan upaya-upaya penyelamatan kredit seperti Reschedule, Reconditioning, Restructuring dan melalukan upaya penghapusbukuan (write off) sebagai upaya terakhir. Penghapusbukuan kredit macet harus dilaksanakan secara benar sesuai aturan hukum yang berlaku agar tidak sampai merugikan pihak PT Centratama Nasional Bank, Debitur, dan masyarakat Barang jaminan yang telah diserahkan Debitur kepada PT Centratama Nasional Bank Cabang Semarang, mempunyai kedudukan yang preference sehingga PT Centratama Nasional Bank Cabang Semarang dapat segera melakukan penjualan barang jaminan tersebut yang akan dipergunakan untuk melunasi hutang Debitur.

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:Kedudukan Jaminan Kredit, Hapus Piutang (Write Off)
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:57411
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:17 Oct 2017 10:56
Last Modified:17 Oct 2017 10:56

Repository Staff Only: item control page