Tingkat Penerimaan E-Learning HIV dan AIDS untuk Sekolah Menengah Atas di Dinas Kesehatan Kota Baubau

Junaidi, Edi and Shaluhiyah, Zahroh and Adi, M. Sakundarno (2017) Tingkat Penerimaan E-Learning HIV dan AIDS untuk Sekolah Menengah Atas di Dinas Kesehatan Kota Baubau. Masters thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]Microsoft Word
10Kb

Abstract

Universitas Diponegoro Fakultas Kesehatan Masyarakat Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat Kosentrasi Sistem Informasi Manajemen Kesehatan 2016 ABSTRAK Edi Junaidi Tingkat Penerimaan E-Learning HIV dan AIDS untuk Sekolah Menengah Atas di Dinas Kesehatan Kota Baubau XIX + 121 halaman + 20 tabel + 15 gambar + 6 lampiran Sosialisasi HIV dan AIDS bermaksud untuk meningkatkan pengetahuan siswa-siswa Sekolah Menengah Atas di Kota Baubau. Sosialisasi dilakukan sekali dalam setahun oleh Dinas Kesehatan Kota Baubau, sehingga pengetahuan siswa-siswa Sekolah Menengah Atas tentang HIV dan AIDS di Kota Baubau sangat kurang. Kebutuhan akan metode pembelajaran yang memudahkan para siswa-siswa Sekolah Menengah Atas di Kota Baubau untuk mempelajari HIV dan AIDS sangat diperlukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan dan tingkat penerimaan E-Learning HIV dan AIDS untuk Sekolah Menengah Atas di Dinas Kesehatan Kota Baubau. Jenis penelitian adalah Pre-Eksperimental (One-Shot Case Study) Hasil observasi, FGD dan wawancara dilakukan dengan metode analisis isi dan deskriptif. Hasil analisis data secara deskriptif menunjukan bahwa adanya peningkatan pengetahuan pengguna E-Learning HIV dan AIDS yaitu jumlah pengguna E-Learning HIV dan AIDS yang memiliki pengetahuan cukup sebanyak 22 orang (62,9%) dan pengetahuan kurang sebanyak 13 orang (37,1%). Selain itu jumlah pengguna E-Learning HIV dan AIDS sikap cukup (68,6%), mudah dipahami cukup (82,9%), kelengkapan cukup (62,9%), kesesuaian cukup (62,9%), dan kemudahan akses cukup (57,1%). E-learning HIV dan AIDS telah dikembangkan dan dapat meningkatkan pengetahuan pengguna. Untuk itu disarankan kepada Dinas Kesehatan Kota Baubau untuk memanfaatkan E-Learning HIV dan AIDS. Kata kunci : E-Learning, HIV dan AIDS, Sekolah Menengah atas, Kualitas Informasi Kota Baubau Kepustakaan : 63 (1991 - 2016) Diponegoro University Faculty of Public Health Master’s Study Program in Public Health Majoring in Health Management Information System 2016 ABSTRACT Edi Junaidi Acceptance Level of HIV and AIDS E-Learning for Senior High Schools at Baubau City Health Office xix + 121 pages + 20 tables + 15 figures + 6 appendices Socialisation of HIV and AIDS is to improve knowledge of Senior High School Students at Baubau City. Socialisation is conducted once a year by Baubau City Health Office (CHO) by which the knowledge of the students is very low. The necessity of a learning method that eases them to learn HIV and AIDS is required. The aim of this study was to the necessity and acceptance level of HIV and AIDS E-Learning for Senior High Schools at Baubau CHO. This was a pre-experimental study (one-shot case study). Data were collected using methods of observation, FGD, and indepth interview and analysed using content analysis and a descriptive method. The results of descriptive analysis showed the knowledge of users of HIV and AIDS E-Learning improved. Proportions of users who had moderate and low knowledge respectively were 22 persons (62.9%) and 13 persons (37.1%). In addition, most of users had moderate attitude (68.6%), easy to understand (82.9%), sufficient completeness (62.9%), sufficient suitability (62.9%), easy to access (57.1%). The developed HIV and AIDS E-Learning can improve knowledge. Baubau CHO needs to utilise the HIV and AIDS E-Learning. Keywords : E-Learning, HIV and AIDS, Senior High School, Quality of information, Baubau City Bibliography: 63 (1991-2016)

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:Q Science > Q Science (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Public Health
ID Code:51670
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Jan 2017 14:44
Last Modified:27 Jan 2017 14:44

Repository Staff Only: item control page