Tingkat Kecukupan Energi, Protein dan Status Gizi Pasien Pra dan Pasca Operasi Kanker Payudara (Studi Kasus di RSUP Dr. Kariadi Semarang)

Ayuk Diah Rahajeng, Ayuk Diah Rahajeng (2010) Tingkat Kecukupan Energi, Protein dan Status Gizi Pasien Pra dan Pasca Operasi Kanker Payudara (Studi Kasus di RSUP Dr. Kariadi Semarang). Undergraduate thesis, Program Studi Ilmu Gizi .

[img]
Preview
PDF - Published Version
265Kb
[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

402Kb

Abstract

Latar belakang : Status gizi pra operasi dan pasca operasi merupakan faktor yang sangat penting dalam penanganan seluruh jenis tindakan operasi. Pasien kanker payudara dengan tindakan operasi mempunyai resiko mengalami malnutrisi yang disebabkan oleh kurangnya asupan makanan, kakeksia kanker dan efek samping kemoterapi. Efek samping kemoterapi yaitu mual, muntah dan diare yang menyebabkan penurunan asupan energi dan protein sehingga mempengaruhi status gizi pasien. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan stadium, lama sakit, lama rawat, asupan energi, protein, status gizi pasien pra operasi dan pasca operasi kanker payudara. Metode : Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif di bidang gizi klinik dengan desain case study yang dilaksanakan di ruang rawat inap A2 (bedah wanita) RSUP Dr. Kariadi Semarang pada bulan Juli sampai Agustus 2010. Subjek dalam penelitian berjumlah 5 orang. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan 3 subjek pada stadium III dengan lama sakit >8 bulan sudah menjalani kemoterapi dan 2 subjek pada stadium II dengan lama sakit <8 bulan belum menjalani kemoterapi. Tingkat kecukupan energi, protein dan status gizi berdasarkan kadar serum albumin antara sebelum dan sesudah operasi pada semua subjek mengalami penurunan, namun perubahan tidak terjadi pada status gizi subjek menurut IMT (22,08%). Simpulan : Subjek terdiri dari penderita kanker payudara berstadium II dengan lama sakit <8 bulan dan III dengan lama sakit >8 bulan. Terdapat penurunan tingkat kecukupan energi, protein dan status gizi menurut albumin antara pra operasi dengan pasca operasi, pada subjek dengan kemoterapi dan tanpa kemoterapi.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:asupan energi protein, status gizi pra operasi, status gizi pasca operasi, kanker payudara
Subjects:R Medicine > R Medicine (General)
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
ID Code:24983
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Dec 2010 11:29
Last Modified:27 Dec 2010 11:29

Repository Staff Only: item control page