-
   
  Nomor 2  
Januari - Juni 2006
 
 
Home
Latar Belakang
Redaksi
Pedoman Penulisan
Puisi Media Medika Muda
Selamat Dies Natalis FK Undip ke-44
 
Kalender Kegiatan
Seminar Anakku Tidak Bisa Mendengar
Seminar Malpraktik IDI Jateng
Pengelolaan Gangguan Neurologis
ARTIKEL TERKINI
 
-
  HUBUNGAN ANTARA PEMAPARAN TIMBAL LINGKUNGAN DENGAN KADAR TIMBAL DARAH PADA ANAK USIA 5-10 TAHUN  
-
 

Kadar timbal darah
Rerata kadar timbal darah anak dalam penelitian ini berbeda pada ketiga wilayah penelitian (gambar 3).

Kadar hemoglobin
Ditemukan 20% anak-anak di Gebangsari menderita anemia (Hb<11,5 gr%), di Moro Demak 28,6%, dan di Sekaran 13,3%.

Analisis Statistik
Uji statistik yang dilakukan menunjukkan; a) Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara kadar timbal udara dengan kadar timbal darah anak (0,745 pada tingkat kemaknaan 0,05); b) Terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar timbal darah anak di Gebangsari dan Moro Demak (0,002 pada tingkat kemaknaan 0,05); terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar timbal darah anak di Moro Demak dan Sekaran (0,026 pada tingkat kemaknaan 0,05); namun tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar timbal darah anak di Gebangsari dan Sekaran (0,496 pada tingkat kemaknaan 0,05); c) Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara kadar timbal darah anak dengan kadar hemoglobin anak (0,091 pada tingkat kemaknaan 0,05); d) Terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan orang tua dengan kadar timbal darah anak (0,042 pada tingkat kemaknaan 0,05).

PEMBAHASAN

Sumber pemaparan timbal dapat berasal dari asap kendaraan bermotor, pabrik pengolahan aki bekas, pabrik cat, pabrik tinta, pembuatan keramik dan sebagainya. Pajanan timbal dalam rumah dapat diakibatkan oleh pemakaian alat makan dari tembikar tanah dengan lapisan timbal, air minum yang terkontaminasi (pipa ledeng dari timbal), sayur-sayuran atau buah-buahan yang terkontaminasi pestisida, cat rumah (pada anak-anak, kebiasaan memasukkan tangan ke mulut).4,8,9

Next Page >>

<<Previous Page

 
www.m3.undip.org

Berdiri tahun 2005, dipublikasi oleh: Tim Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang