Hubungan Antara Pola Makan Dengan Status Gizi Balita Di Kelurahan Pedalangan Kecamatan Banyumanik Kota Semarang

Wello, Maria Novita (2008) Hubungan Antara Pola Makan Dengan Status Gizi Balita Di Kelurahan Pedalangan Kecamatan Banyumanik Kota Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
79Kb

Official URL: http://keperawatan.undip.ac.id

Abstract

Latar Belakang : pola makan merupakan faktor yang berpengaruh langsung terhadap status gizi. Pola makan dapat dinilai secara langsung dari kualitas dan kuantitas hidangan. Jika susunan hidangan memenuhi kebutuhan tubuh, baik kuantitas maupun kualitasnya, maka tubuh akan mendapat kondisi kesehatan yang sebaik-baiknya dan keadaan gizi yang baik pun dapat tercapai. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola makan dengan status gizi balita di Kelurahan Pedalangan Kecamatan Banyumanik Kota Semarang. Metode : Jenis penelitian ini adalah kuantitatif non eksperimental dengan pendekatan deskriptif korelasional. Pengumpulan data dilakukan dengan bantuan kuesioner dan penghitungan status gizi yang diukur menurut berat badan/umur (BB/U). Jumlah responden sebanyak 79 orang dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Data yang diperoleh diolah secara statistik dengan menggunakan uji hipotesis chi kuadrat.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords:pola makan, status gizi, balita
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:16054
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Jul 2010 14:57
Last Modified:07 Jul 2010 14:57

Repository Staff Only: item control page