-
   
  Nomor 2  
Januari - Juni 2006
 
 
Home
Latar Belakang
Redaksi
Pedoman Penulisan
Puisi Media Medika Muda
Selamat Dies Natalis FK Undip ke-44
 
Kalender Kegiatan
Seminar Anakku Tidak Bisa Mendengar
Seminar Malpraktik IDI Jateng
Pengelolaan Gangguan Neurologis
ARTIKEL ASLI
 
-
  HUBUNGAN KADAR ALFA FETOPROTEIN SERUM DAN GAMBARAN USG PADA KARSINOMA HEPATOSELULER  
-
 

 

HUBUNGAN KADAR ALFA FETOPROTEIN SERUM DAN
GAMBARAN USG PADA KARSINOMA HEPATOSELULER

Thariqah Salamah1), J. Adji Suroso2)

ABSTRACT


Background: Ultrasonography (USG) and alpha fetoprotein (AFP) serum level are frequently used to diagnose hepatocellular carcinoma (HC). The aim of this study was finding the correlation between serum AFP level and USG image in HC.
Methods: This was analytical cross sectional study, using Mann- Whitney and Chi Square tests followed by Spearman and Contingency Coefficient Correlation tests for analysis. The parameters used for evaluating the USG image were diameter, type, and echo structure of the lesion. Subjects of this research were patients diagnosed with HC, underwent USG and serum AFP level examinations in RSPAD Gatot Subroto Jakarta in 1 January 2004 to 31 December 2004.
Results: There were insignificant diameter, echo structure, and type of lesion differences between high serum AFP level (>200 ng/ml) and low serum AFP level (<200 ng/ml) patients (p>0,05). There were insignificant correlations between serum AFP level and diameter, type, and echo structure of the lesion (p>0,05).
Conclusion: Insignificant diameter, echo structure, and type of lesion differences between high and low serum AFP level patients were observed. Serum AFP level was correlated insignificantly with diameter, type, and echo structure of lesion in HC which was evaluated by USG.

Key Words: Hepatocellular carcinoma, Alpha fetoprotein, USG

ABSTRAK

Latar Belakang: Pemeriksaan penunjang paling umum untuk menegakkan diagnosis karsinoma hepatoseluler (KH) adalah USG dan kadar alfa fetoprotein (AFP) serum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kadar AFP serum dan gambaran USG pada KH.
Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan belah lintang, dengan uji Mann-Whitney dan Chi square dilanjutkan uji korelasi Spearman dan koefisien kontingensi antara kadar AFP serum dan ukuran lesi, kadar AFP serum dan jenis lesi, serta kadar AFP serum dan ekostruktur lesi. Sampel penelitian adalah penderita yang didiagnosis KH, yang menjalani pemeriksaan USG dan kadar AFP serum di RSPAD Gatot Subroto Jakarta dalam kurun waktu 1 Januari 2004 sampai 31 Desember 2004.
Hasil: Didapatkan perbedaan diameter, ekostruktur, dan jenis lesi yang tidak signifikan antara penderita dengan kadar AFP tinggi (>200 ng/ml) dan rendah (≤200 ng/ml), dimana p>0,05. Juga didapatkan korelasi yang tidak signifikan antara kadar AFP serum dan diameter, ekostruktur serta jenis lesi (p>0,05).
Kesimpulan: Tidak terdapat perbedaan diameter, ekostruktur, dan jenis lesi yang signifikan antara penderita KH dengan kadar AFP serum tinggi dan rendah. Kadar AFP serum tidak menunjukkan korelasi yang signifikan dengan ukuran, jenis, dan ekostruktur lesi KH yang tampak pada pemeriksaan USG.

Kata Kunci: Karsinoma hepatoseluler, Alfa fetoprotein, USG

Lihat Full Text

 
 
1) Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang
2) Staf Pengajar Ilmu Bagian Radiologi FK UNDIP/RS Dr. Kariadi Semarang
www.m3.undip.org

Berdiri tahun 2005, dipublikasi oleh: Tim Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang