Hubungan Antara Persepsi Remaja Tentang Komunikasi Keluarga Dengan Kenakalan Remaja Putra di SMK Pelita Nusantara 2 Semarang”

Adityasari Putri, Arista (2009) Hubungan Antara Persepsi Remaja Tentang Komunikasi Keluarga Dengan Kenakalan Remaja Putra di SMK Pelita Nusantara 2 Semarang”. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Official URL: http://keperawatan.undip.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Pada masa remaja terjadi perubahan yang bersifat universal, yaitu meningkatnya emosi, perubahan fisik, perubahan terhadap minat dan peran, perubahan pola perilaku, nilai -nilai dan sikap ambivalen terhadap setiap perubahan. Oleh karena itu remaja memerlukan pengarahan dari keluarga se bagai panutan yang berarti. Komunikasi yang jelas di kalangan anggota keluarga merupakan sarana penting dimana melalui sarana ini perasaan penting menyangkut makna diri dapat berkembang. Sebaliknya, komunikasi yang tidak jelas akan menjadi sebab utama keluarga yang memprihatinkan. Di SMK Pelita Nusantara 2 Semarang sebagian siswa yang nakal adalah siswa yang kurang mendapatkan perhatian dari keluarga dengan berbagai alasan tertentu. Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui gambaran hubungan antara komunikasi keluarga dengan kenakalan remaja putra di SMK Pelita Nusantara 2 Semarang. Bahan dan Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif non eksperimental dengan studi korelasional. Menggunakan 289 responden secara random sampling. Hubungan antara kedua variabel dianalisis menggunakan chi square. Hasil Penelitian : Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara persepsi remaja tentang komunikasi keluarga dengan kenakalan remaja putra (r = 0,8308). Kesimpulan : Persepsi remaja tentang komunikasi keluarga berhubungan dengan perilaku kenakalan remaja. Semakin baik persepsi remaja tentang komunikasi keluarga menunjukkan hubungan antar anggota keluarga harmonis sehingga minim terjadi kenakalan remaja. Kata Kunci : Persepsi, Komunikasi, Kenakalan Daftar Pustaka : 28 literatur (1998-2009)

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:8738
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:20 Apr 2010 10:22
Last Modified:20 Apr 2010 10:22

Repository Staff Only: item control page