STUDI KUANTITATIF: HUBUNGAN FAKTOR INDIVIDU, DURASI KERJA, DAN TINGKAT RISIKO ERGONOMI TERHADAP KEJADIAN KELUHAN MUSKULOSKELETAL (MSDS) PADA PENENUN SONGKET DI NAGARI PANDAI SIKEK, SUMATERA BARAT

BADRIYYAH, ZAHRA HALFA’ (2021) STUDI KUANTITATIF: HUBUNGAN FAKTOR INDIVIDU, DURASI KERJA, DAN TINGKAT RISIKO ERGONOMI TERHADAP KEJADIAN KELUHAN MUSKULOSKELETAL (MSDS) PADA PENENUN SONGKET DI NAGARI PANDAI SIKEK, SUMATERA BARAT. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
12Kb

Abstract

Keluhan Muskuloskeletal (MSDs) merupakan gangguan akibat terjadinya cedera pada otot, tendon, ligament, saraf, kartilago, tulang, atau pembuluh darah mulai dari keluhan sakit ringan hingga sangat berat. Penelitan ini bertujuan untuk menganalisis faktor individu dan faktor pekerjaan yang berhubungan dengan kejadian keluhan muskuloskeletal pada penenun songket di Nagari Pandai Sikek, Sumatera Barat. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional analitik dengan desain studi cross sectional. Sampel penelitian adalah penenun songket yang berjumlah 70 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan bermakna antara usia dengan keluhan muskuloskeletal (p-value = 0,005 ), terdapat hubungan bermakna antara masa kerja dengan keluhan muskuloskeletal (p-value = 0,008), terdapat hubungan bermakna antara riwayat penyakit dengan keluhan muskuloskeletal (p-value = 0,001), terdapat hubungan bermakna antara durasi kerja dengan keluhan muskuloskeletal (p-value = 0,000), dan terdapat hubungan bermakna antara tingkat risiko ergonomi dengan keluhan muskuloskeletal (p-value = 0,002). Penelitian ini juga menunjukkan bahwa keluhan yang paling banyak dirasakan oleh penenun adalah pada bagian pinggang (97,1%), punggung (94,3%), bahu kanan (78,6%), pantat (77,1%), dan bahu kiri (77,1%). Kata kunci: keluhan muskuloskeletal, tingkat risiko ergonomi, penenun songket

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:83181
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:22 Jun 2021 10:58
Last Modified:22 Jun 2021 10:58

Repository Staff Only: item control page