HUBUNGAN TEKNIK MENGANGKAT BEBAN DENGAN KELUHAN NYERI PINGGANG PADA PEKERJA PENGANGKUT BARANG DI STASIUN KERETA API SEMARANG

HARYONO, HERI (2003) HUBUNGAN TEKNIK MENGANGKAT BEBAN DENGAN KELUHAN NYERI PINGGANG PADA PEKERJA PENGANGKUT BARANG DI STASIUN KERETA API SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
11Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Pekerja pengangkut barang di Stasiun Kereta Api Semarang adalah pekerja sektor informal yang bekerja secara manual mengangkut barang dari kereta barang atau barang milik penumpang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan teknik mengangkat beban dengan keluhan nyeri pinggang pada pekerja pengangkut barang di Stasiun Kereta Api Semarang. Jenis penelitian ini adalah explanatory dengan desain cross sectional. Subyek penelitian adalah seluruh populasi pekerja pengangkut barang yang berjumlah 88 orang berjenis kelamin laki-laki semua. Hasil uji statistik chi-square menunjukkan ada hubungan teknik mengangkat beban dengan keluhan nyeri pinggang x2 hitung = 5,206, x tabel = 3,840 dan p value = 0,023. Berdasarkan kesimpulan dapat disarankan pekerja selalu melakukan pekerjaan mengangkat dengan cara-cara yang benar, salah satunya dengan memakai sepatu pada saat bekerja mengangkat barang, dan akan lebih baik lagi diadakan kegiatan olahraga yang berhubungan dengan relaksasi otot pinggang. Kata Kunci: TEKNIK MENGANGKAT BEBAN, NYERI PINGGANG, PEKERJA PENGANGKUT BARANG

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:8316
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:08 Apr 2010 13:46
Last Modified:08 Apr 2010 13:46

Repository Staff Only: item control page