Kusumaningsih, Listia and Riyanto, Djalal Er (2019) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN NILAI MAHASISWA AKADEMI KOMUNITAS NEGERI DEMAK MENGGUNAKAN PERSONAL EXTREME PROGRAMMING (PXP). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
| PDF Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. 5Mb |
Abstract
Nilai akademik merupakan prestasi yang didapatkan melalui kegiatan formal pada suatu lembaga pendidikan. Nilai akademik merupakan data penting pada perguruan tinggi, dimana nilai akademik menjadi faktor dalam menentukan kelulusan mahasiswa. Akademi Komunitas Negeri Demak (AKN Demak) merupakan perguruan tinggi vokasi untuk jenjang Diploma 2 yang berada di Kabupaten Demak. Pada AKN Demak, bentuk pelaporan nilai mahasiswa sepenuhnya masih dilakukan oleh admin. AKN Demak menginginkan dosen dapat mengunggah nilai secara mandiri. Selain itu, mahasiswa dapat melihat informasi nilai secara online. Penelitian ini menghasilkan Sistem Informasi Pengelolaan Nilai Mahasiswa berbasis web yang dikembangkan dengan metode Personal Extreme Programming (PXP). PXP merupakan metode yang dapat diterapkan pada pengembang perangkat lunak tunggal dan lebih menekankan komunikasi yang berkelanjutan dengan user. Karena sistem yang dikembangkan berorientasi pada user, maka sistem ini dapat mengadopsi kebutuhan dari user. Pada sistem ini dosen dapat mengunggah rincian nilai seperti Ujian Tengah Semester (UTS), Ujian Akhir Semester (UAS), nilai tugas, dan nilai praktek dengan ketentuan bobot nilai oleh masing-masing dosen. Selain itu, mahasiswa dapat melihat Kartu Rencana Studi, Hasil Studi Mahasiswa tiap semester, transkrip nilai, kartu UTS, dan kartu UAS. Proses pengujian sistem ini menggunakan pengujian black box. Berdasarkan pengujian black box, sistem telah sesuai dengan kebutuhan fungsional sistem. Kata Kunci: Nilai Akademik, Pengelolaan Nilai Mahasiswa, Personal Extreme Programming, Black Box.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Faculty of Science and Mathematics > Department of Computer Science |
ID Code: | 82557 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 14 Feb 2021 09:52 |
Last Modified: | 14 Feb 2021 09:52 |
Repository Staff Only: item control page