MUSLIHUN, Muhammad and Anggoro, Didi Dwi and Kismartini, Kismartini (2020) KAJIAN LINGKUNGAN DALAM KEBIJAKAN KANTONG PLASTIK BERBAYAR DI KOTA SEMARANG. Masters thesis, School of Postgraduate.
| PDF 1473Kb | |
| PDF 919Kb | |
| PDF 920Kb | |
PDF Restricted to Repository staff only 920Kb | ||
PDF Restricted to Repository staff only 920Kb | ||
| PDF 920Kb | |
| PDF 920Kb |
Abstract
Indonesia merupakan negara penyumbang sampah plastik terbesar kedua di lautan. Inisiatif pemerintah pusat melalui KLHK dalam mengurangi timbulan sampah plastik adalah dengan meluncurkan kebijakan kantong plastik berbayar. Kebijakan ini diatur oleh surat edaran yang dikeluarkan KLHK kepada pemerintah daerah dan pelaku usaha. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis implementasi kebijakan, menganalisis perilaku konsumen dan menganalisis faktor pendukung dan penghambat dalam kebijakan kantong plastik berbayar yang diterapkan di Kota Semarang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pengumpulan data menggunakan data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukan bahwa kebijakan kantong plastik berbayar mendapatkan dukungan pemerintah daerah, pelaku usaha dan konsumen. Dengan berbagai upaya telah dilakukan sebagai bentuk dukungan untuk mengurangi timbulan sampah sesuai tujuan dalam kebijakan ini. Meskipun konsumen mengetahui dan mendukung kebijakan ini tetapi tidak banyak merubah perilaku konsumen. Mereka masih menggunakan kantong plastik dari ritel ketika selesai berbelanja. Konsumen tidak merasa keberatan untuk membayar Rp. 200. Kebijakan ini tidak banyak membawa perubahan signifikan dalam perilaku konsumen dalam menggunakan kantong plastik baru, meskipun kecenderungan konsumen mengetahui dampak sampah kantong plastik jika tidak dikelola dengan baik. Konsumen masih terkesan acuh dalam menganggap sampah kantong plastik sebagai prioritas persampahan yang mendesak. Sehingga kebijakan ini masih kurang efektif dalam merubah perilaku konsumen. Kata Kunci : implemnetasi kebijakan, kantong plastik berbayar, lingkungan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | implemnetasi kebijakan, kantong plastik berbayar, lingkungan |
Subjects: | T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | School of Postgraduate > Master Program in Environmental Science |
ID Code: | 82313 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 18 Jan 2021 11:42 |
Last Modified: | 18 Jan 2021 11:42 |
Repository Staff Only: item control page