ANALISIS IMPLEMENTASI PROGRAM INTERVENSI PIS-PK PADA HIPERTENSI DI PUSKESMAS PURWOYOSO KOTA SEMARANG

ARTYASARI, ADDELA SEKAR PRAMESTHI (2020) ANALISIS IMPLEMENTASI PROGRAM INTERVENSI PIS-PK PADA HIPERTENSI DI PUSKESMAS PURWOYOSO KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
13Kb

Abstract

Program Indonesia sehat dirancang Pemerintah untuk mengintegariskan pelayanan kesehatan melalui pendekatan keluarga dengan model intervensi. Kegiatan Intervensi merupakan kegiatan yang memiliki sasaran wilayah dengan masalah kesehatan sesuai pada 12 indikator keluarga sehat yang didapatkan setelah dilakukan pendataan pada keluarga. Hasil pendataan PIS-PK pada tahun 2018 di Puskesmas Purwoyoso didapatkan capaian indikator pasien hipertensi berobat teratur belum mencapai 100 %. Dari hasil tersebut puskemas mendapat pendampingan dari Badan Litbang Kesehatan dan dapat menghasilkan 3 program intervensi yang meliputi program CETAR, Jemput bola dan Taman Hepi. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis implementasi program intervensi PIS-PK pada Hipertensi di Puskesmas Purwoyoso. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui indepth interview dengan subjek penelitian kepala puskesmas, pemegang program hipertensi , tim pelaksana program intervensi hipertensi dan kader FKK. Hasil penelitian diketahui bahwa semua program tidak memiliki indikator capaian target guna penilaian namun dalam pelaksanaannya dapat dilihat pada program Cetar dan Taman hepi terdapat kendala yang disebabkan kurangnya sumber daya terkait sumber daya manusia dan sarana prasarana, belum adanya pembagian kerja yang baik dan belum maksimalnya kegiatan supervisi program. Kesimpulan penelitian ini variabel yang mempengaruhi pelaksanaan program intervensi yaitu sumber daya dan struktur birokrasi. Puskesmas perlu menyusun indikator keberhasilan program guna sebagai tolak ukur penilaian, penambahan dan pemenuhan sarana prasarana serta pelatihan kader dan melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi sebagai bentuk kegiatan supervisi rutin dan berkala. Kata Kunci : PIS-PK, Hipertensi, Intervensi, Puskesmas

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:82216
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Jan 2021 14:57
Last Modified:07 Jan 2021 14:57

Repository Staff Only: item control page