PUTRI, Marisa Gita and Nugroho HS, K. Heri and Adi, M. Sakundarno (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP STATUS GLIKEMIK BURUK PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2: Studi pada Peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) RS Panti Wilasa Citarum Kota Semarang. Masters thesis, School of Postgraduate.
| PDF 375Kb | |
| PDF 180Kb | |
| PDF 380Kb | |
PDF Restricted to Repository staff only 109Kb | ||
PDF Restricted to Repository staff only 199Kb | ||
PDF Restricted to Repository staff only 192Kb | ||
PDF Restricted to Repository staff only 177Kb | ||
| PDF 84Kb | |
| PDF 105Kb | |
PDF Restricted to Repository staff only 1171Kb |
Abstract
Latar Belakang: Diabetes melitus merupakan penyakit kronik dan progresif yang ditandai dengan peningkatan kadar gula dalam darah dan membutuhkan perawatan yang berkelanjutan. Penyakit DM tidak dapat disembuhkan tetapi kadar gula darah dapat dikontrol. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap status glikemik buruk pasien DM tipe 2 peserta JKN. Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian observasional dengan desain case control yang dilakukan di RS Panti Wilasa Citarum Kota Semarang. Sampel diambil dari pasien DM tipe 2 rawat jalan dengan 43 kasus dan 43 kontrol menggunakan teknik pengambilan sampel yakni simple random sampling. Variabel bebas meliputi tingkat pendidikan, status bekerja, obesitas, riwayat hipertensi, riwayat dislipidemia, lama menderita DM, frekuensi olahraga, aktivitas fisik, tingkat kecukupan kalori, kontrol berobat, dan kepatuhan minum obat. Hasil: Hasil analisis regresi logistik berganda menunjukkan bahwa faktor yang terbukti merupakan faktor yang berpengaruh terhadap status glikemik buruk adalah riwayat hipertensi (OR = 5,587; 95%CI = 1,848-16,886; p-value = 0,002), lama menderita DM > 5 tahun (OR = 4,245; 95%CI = 1,535-11,741; p-value = 0,005), dan ketidakpatuhan minum obat (OR = 2,960; 95%CI = 1,094-8,007; p-value = 0,033) . Simpulan: Faktor yang terbukti sebagai faktor yang berpengaruh terhadap status glikemik buruk pada pasien DM tipe 2 adalah riwayat hipertensi, lama menderita DM, dan kepatuhan minum obat. Kata Kunci: status glikemik buruk, DM tipe 2, faktor berpengaruh Background: Diabetes mellitus is a chronic and progressive disease characterized by an increase in blood sugar levels and requires ongoing treatment. DM can not be cured but blood sugar levels can be controlled. The purpose of this study is to explain the factors that influence the bad glycemic status of type 2 DM patients NHI participants. Method: This study uses observational research with case control design conducted at the Panti Wilasa Citarum Hospital in Semarang. Samples were taken from outpatient type 2 DM patients with 43 cases and 43 controls uses a sampling technique that is simple random sampling. Independent variables include education level, work status, obesity, history of hypertension, history of dyslipidemia, duration of DM, frequency of exercise, physical activity, calorie adequacy level, control of medication, and medication adherence. Results: The results of multiple logistic regression analysis showed that the factors that were proven to be factors that influenced poor glycemic status were a history of hypertension (OR = 5.587; 95% CI = 1,848-16,886; p-value = 0.002), duration of DM> 5 years (OR = 4,245; 95% CI = 1,535-11,741; p-value = 0,005), and non-compliance with taking medication (OR = 2,960; 95% CI = 1,094-8,007; p-value = 0,033). Conclusions: Factors that have been proven to be factors that influence poor glycemic status in type 2 DM patients are a history of hypertension, duration of DM, and medication adherence. Keywords: poor glycemic status, type 2 diabetes, influential factor
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | status glikemik buruk, DM tipe 2, faktor berpengaruh |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | School of Postgraduate > Master Program in Epidemiology |
ID Code: | 81916 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 26 Nov 2020 11:06 |
Last Modified: | 26 Nov 2020 11:06 |
Repository Staff Only: item control page