HUBUNGAN ANTARA INTENSITAS KEBISINGAN DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA PETUGAS GROUND HANDLING PT.GAPURA ANGKASA BANDARA INTERNASIONAL MINANGKABAU

HARDIYANTO, AFDAL (2020) HUBUNGAN ANTARA INTENSITAS KEBISINGAN DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA PETUGAS GROUND HANDLING PT.GAPURA ANGKASA BANDARA INTERNASIONAL MINANGKABAU. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
18Kb

Abstract

Kebisingan yang ditimbulkan akibat mesin pesawat udara termasuk ke dalam jenis kebisingan terputus-putus (Intermitten). Kebisingan pesawat saat bergerak ke area apron sebesar 91,7 dBa. Kebisingan yang melebihi ambang batas dapat menyebabkan kejadian hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara intensitas kebisingan dengan kejadian hipertensi pada petugas Ground Handling. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan rancangan Cross Sectional dan dilaksanakan pada bulan Februari 2020. Sampel pada penelitian ini adalah 50 orang petugas PT.Gapura Angkasa dan analisis data menggunakan uji Chi Square. Rata-rata kebisingan di bagian apron 86,068 dBA. Rerata tekanan darah sistolik dan diastolik petugas berturut-turut yaitu 121,76 mmHg (Pra Hipertensi) dan 82,78 mmHg (Pra Hipertensi). Hasil uji statistik didapatkan ada hubungan antara kebisingan dengan hipertensi sistolik (p = 0,015; RP = 6,000; 95 % CI = 1,558 – 23,113) dan ada hubungan antara intensitas kebisingan dengan kejadian hipertensi (p = 0,042; RP = 4,762; 95 % CI = 1,085 – 20,907) pada petugas ground handling PT.Gapura Angkasa Bandara Internasional Minangkabau tahun 2020. Kesimpulan, Petugas yang terpapar kebisingan ≥ 85 dBa berisiko 5 kali lebih besar mengalami hipertensi. Kata kunci : Kebisingan, Hipertensi, Ground Handling

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:81555
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:25 Sep 2020 10:05
Last Modified:25 Sep 2020 10:05

Repository Staff Only: item control page