PERAN PEREMPUAN PADA KEGIATAN PRODUKTIF PERIKANAN DI KAMPUNG NELAYAN TAMBAK LOROK, SEMARANG

IZZATURRAHIM, ZAHRAH (2019) PERAN PEREMPUAN PADA KEGIATAN PRODUKTIF PERIKANAN DI KAMPUNG NELAYAN TAMBAK LOROK, SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Budaya.

[img]
Preview
PDF
2771Kb

Abstract

Dunia perikanan seringkali diasumsikan sebagai dunia laki-laki, karenanya peran perempuan di dalamnya menjadi tidak terlihat. Di dalam penelitian ini, penulis berusaha untuk memetakan kegiatan produktif perikanan yang menjadi tanggung jawab perempuan di Kampung Nelayan Tambak Lorok, kemudian secara lebih lanjut penulis melakukan analisis terhadap keiikutsertaan perempuan pada kegiatan produktif perikanan, pola pembagian kerja yang berlaku antara perempuan dan laki-laki, serta pengadaan pasokan ikan untuk usaha perikanan yang dilihat melalui keiikutsertaan perempuan pada kegiatan pelelangan ikan di TPI Tambak Lorok. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan etnografi, pendekatan gender, analisis terhadap buku bakul TPI Tambak Lorok, dan metode wawancara mendalam dengan beberapa perempuan pelaku usaha perikanan. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa masyarakat di Tambak Lorok menerapkan pembagian kerja berbasis gender pada kegiatan produktif perikanan dimana masyarakat menentukan pekerjaan untuk laki-laki dan untuk perempuan berdasarkan pengetahuan mereka mengenai stereotype maskulin dan feminin. Penelitian ini kemudian melihat bahwa hal tersebut menyebabkan adanya subordinasi perempuan—seperti jumlah tanggung jawab perempuan lebih banyak jika dibandingkan dengan laki-laki, adanya anggapan bahwa pekerjaan untuk perempuan adalah pekerjaan sampingan, ringan, dan tidak penting yang pada dasarnya dilakukan untuk membantu laki-laki, serta bagaimana perempuan bertanggung jawab untuk menjaga martabat laki-laki dengan mengambil jenis pekerjaan yang bagi laki-laki dianggap memalukan—yang secara tidak langsung melanggengkan keinvisiblean peran perempuan pada dunia perikanan. Fisheries tend to be considered as the world of men, thus the role of women is invisible. Through this research, writer was trying to illustrate the fishery productive activities, conducted and led by women, then showing the pattern of job description between men and women in Fishing Village Tambak Lorok. Furthermore, the pattern also depicted the role of women in providing fish stock for fishery trade, which could be observed from the engagement of women in fish auction at Tambak Lorok Auction Place. This research was written using ethnography approach, doing in-depth interview with some women in the fish trade, and doing analysis toward the two full year fish auction logbook of Tambak Lorok Auction Place. Based on the research, it is known that people in Tambak Lorok have applied gender-based working system in the fisheries. Society determined kinds of jobs for men and women based on their knowledge about masculine and feminine stereotype. In this research, it is concluded later, that this phenomenon has caused women subordination – women tend to have more responsibilities than men, and there is also assumption that what women do is only side job, unimportant, and aimed only to help men. Women also have to be responsible to maintain men’s dignity by taking less-important job, even ones considered as embarrassing – which resulted in preserving the invisibility of women’s role in fisheries.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology
Divisions:Faculty of Humanities > Department of Anthroplogy
ID Code:81053
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:23 Jul 2020 11:27
Last Modified:23 Jul 2020 11:27

Repository Staff Only: item control page