PRANAJAYA, CONDRO SUKMA (2020) DISTRIBUSI BAKTERI PATOGEN OLEH LALAT SINANTROPIK DI DAERAH PERMUKIMAN. Undergraduate thesis, DIPONEGORO UNIVERSITY.
| PDF - Published Version 12Kb |
Abstract
Lalat sebagai vektor mekanik memindahkan bakteri patogen ke makanan melalui bagian tubuh yang terkontaminasi. Bakteri patogen dapat menyebar secara luas melalui bagian tubuh yang terkontaminasi dari lalat sinantropik serta kemampuan terbang. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan distribusi bakteri patogen oleh lalat sinantropik di daerah pemukiman. Penelitian ini adalah penelitian literature review dengan pendekatan simplified approach. Artikel dikumpulkan melalui Google Cendekia, Portal Garuda, Sciencedirect, Springer Link, Researhgate, dan PubMed. Artikel terpilih membahas distribusi bakteri patogen oleh lalat sinantropik di daerah permukiman. Spesies lalat sinantropik yang teridentifikasi dari pemukiman adalah Musca domestica, Chrysomya megacepala dan Calliphora. Bakteri patogen yang diidentifikasi dari lalat sinantropik di pemukiman adalah Salmonella typhi, Shigella, Escherichia coli, Campylobacter, Bacillus, Staphylococcus aureus, dan Pseudomonas aeruginosa. Secara genetik, ada persamaan pada isolat bakteri dari lalat dan manusia. Profil bakteri resisten antibiotik di lalat di pemukiman cocok dengan yang dari fasilitas pengolahan limbah. Kehadiran hewan meningkatkan risiko penyebaran bakteri patogen oleh lalat. Tidak ada perbedaan bakteri E. coli pada sampel lalat di rumah dan kandang. Analisis genetik populasi lalat rumah dan profil bakteri resisten antibiotik menunjukkan penyebaran lalat antara daerah perkotaan dan pedesaan. Lalat sinantropik mampu menyebarkan bakteri patogen di pemukiman hingga radius 2 km dari tempat berkembang biak Kata kunci : distribusi bakteri, lalat sinantropik, pemukiman / perumahan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > Department of Public Health |
ID Code: | 80976 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 16 Jul 2020 11:45 |
Last Modified: | 16 Jul 2020 11:45 |
Repository Staff Only: item control page