PENGARUH FAKTOR SOSIAL EKONOMI TERHADAP PERILAKU PETANI DALAM USAHATANI PADI DI DESA SUMBER KULON KECAMATAN JATITUJUH KABUPATEN MAJALENGKA

Nasirudin, Muhammad (2020) PENGARUH FAKTOR SOSIAL EKONOMI TERHADAP PERILAKU PETANI DALAM USAHATANI PADI DI DESA SUMBER KULON KECAMATAN JATITUJUH KABUPATEN MAJALENGKA. Undergraduate thesis, program studi S1-Agribisnis Departemen Pertanian.

[img]
Preview
PDF
253Kb
[img]
Preview
PDF
149Kb
[img]
Preview
PDF
166Kb
[img]
Preview
PDF
344Kb
[img]
Preview
PDF
360Kb
[img]
Preview
PDF
143Kb
[img]
Preview
PDF
158Kb
[img]
Preview
PDF
1493Kb

Abstract

Perilaku petani menandakan seseorang sudah mengetahui pengetahuan, sikap dan keterampilan yang baik dalam kegiatan usahatani padi. tujuan penelitian ini adalah pengaruh faktor sosial ekonomi terhadap perilaku petani dalam usahatani padi. Penelitian ini dilaksanakan pada 21 September – 10 November 2019 di Desa Sumber Kulon Kecamatan Jatitujuh Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei dengan jumlah responden 240 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara, sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier ganda. Kegiatan patani dalam usahatani padi dimulai dari persiapan lahan, pemilihan bibit padi, persemaian benih padi, penanaman, pemeliharaan, panan dan pasca panen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh faktor sosial ekonomi terhadap perilaku petani dalam tingkat siginifikasi 0,05 dengan sebesar 0,006, variabel Pendidikan sebesar 0,094, variabel pengalaman sebesar 0,552, variabel motivasi sebesar 0,034, variabel penerimaan sebesar 0,096, variabel media informasi sebesar 0,000 dan varaibel penyuluhan pertanian sebesar 0,010. Hal ini dapat dilihat dari kontribusi petani dalam faktor sosial sebesar 27% terhadap perilaku petani dikarenakan petani hanya bergantung pada kegiatan usahatani padi. Alasan untuk memilih tetap menjalankan kegiatan ini antara lain sebegai usaha turun-menurut dari keluarga. Kata Kunci : Padi, Motivasi, Penerimaan, Media, Faktor sosial, Perilaku petani.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Agribusiness
ID Code:80934
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:19 Nov 2020 13:32
Last Modified:19 Nov 2020 13:32

Repository Staff Only: item control page