FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGGUNAAN KONDOM PADA PEKERJA SEKS KOMERSIAL DI PASAR KEMBANG YOGYAKARTA DALAM PENCEGAHAN INFEKSI MENULAR SEKSUAL

AMEILIA, PUTRI BALQISH (2019) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGGUNAAN KONDOM PADA PEKERJA SEKS KOMERSIAL DI PASAR KEMBANG YOGYAKARTA DALAM PENCEGAHAN INFEKSI MENULAR SEKSUAL. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
43Kb

Abstract

Penularan utama infeksi menular seksual ialah melalui hubungan seksual. Setiap orang yang telah aktif secara seksual memiliki resiko terkena infeksi menular seksual. Peningkatan insidensi infeksi menular seksual selalu berkaitan dengan perilaku seksual beresiko tinggi. Prostitusi merupakan salah satu masalah utama dalam penyebaran infeksi menular seksual. Pekerja seks komersial merupakan salah satu kelompok resiko tinggi yang dapat terinfeksi menular seksual yang erat kaitannya dengan perilaku seksual berganti-ganti pasangan dan perilaku penggunaan kondom yang tidak konsisten.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan penggunaan kondom pada pekerja seks komersial di Pasar Kembang Yogyakarta dalam pencegahan infeksi menular seksual. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dengan melakukan satu kali pengukuran pada saat penelitian. Populasi pekerja seks komersial berjumlah 300 orang dan sampel dipilih menggunakan purposive sampling yaitu menentukan ciri-ciri sesuai dengan permasalahan sebanyak 71 orang. penelitian ini menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji chi-square. Hasil penelitian ditemukan bahwa adanya hubungan antara efikasi diri dengan penggunaan kondom dalam pencegahan infeksi menular seksual (p-value 0,026). Sebagian besar masih terdapat pekerja seks komersial yang belum menerapkan penggunaan kondom dengan baik (35.6%). Diharapkan agar pekerja seks komersial lebih mawas diri dengan penggunaan kondom agar dapat mencegah kejadian infeksi menular seksual Kata Kunci: Kondom, Infeksi menular seksual, Pekerja Seks Komersial

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:79313
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:07 Jan 2020 11:11
Last Modified:07 Jan 2020 11:11

Repository Staff Only: item control page