GAMBARAN RESILIENSI WARGA BINAAN PEREMPUAN PADA SEBUAH LEMBAGA PEMASYARAKATAN DI INDONESIA

Handayaningtyas, Ayu Dita and Andriany, Megah (2019) GAMBARAN RESILIENSI WARGA BINAAN PEREMPUAN PADA SEBUAH LEMBAGA PEMASYARAKATAN DI INDONESIA. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

2000Kb
[img]Microsoft Word
1430Kb

Abstract

Tinggal di LAPAS menciptakan beberapa kondisi sulit. WBP perempuan merasakan perubahan situasi ketika di LAPAS berupa kegiatan terjadwal, peraturan dari LAPAS, merasa kehilangan hak beraspirasi, dan terbatasnya waktu bertemu keluarga dan orang terdekat. Resiliensi perempuan WBP terbukti lebih rendah dibanding perempuan bukan WBP dan penelitian yang dilakukan kembali di Indonesia memungkinkan adanya hasil yang berbeda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis secara deskriptif mengenai resiliensi WBP perempuan di sebuah LAPAS di Indonesia. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah proportionate stratified sampling. Penelitian ini melibatkan 185 WBP perempuan di LAPAS Indonesia. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Skala Resiliensi dari Reivich & Shatte yang mengukur resiliensi berdasarkan tujuh aspek resiliensi. Pengambilan data dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada responden secara sebanding tiap populasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa resiliensi WBP perempuan di sebuah LAPAS di Indonesia berada pada kategori sedang yaitu sebesar 65,9%. Analisa data pada penelitian ini adalah analisa univariat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah WBP perempuan memiliki kemampuan yang cukup untuk menghadapi dan bangkit dari keadaan yang menekan. Saran peneliti melalui penelitian ini adalah LAPAS dapat meninjau resiliensi WBP perempuan melalui terapi berkelompok bagi WBP untuk saling memberikan dukungan antar WBP perempuan karena resiliensi mempengaruhi kegiatan WBP di LAPAS. Kata kunci : resiliensi, WBP perempuan

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:78966
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:23 Dec 2019 14:15
Last Modified:23 Dec 2019 14:15

Repository Staff Only: item control page