AL-BAARRI, Ahmad Ni’matullah and LEGOWO, Anang Mohamad (2012) APLIKASI TEKNOLOGI LACTOPEROXIDASE-SEPHAROSE-MEMBRANE SEBAGAI METODE PENGAWETAN SUSU SEGAR YANG MURAH DAN AMAN. In: Seminar Insetif Riset SINas : "Membangun Sinergi Riset Nasional untuk Kemandirian Teknologi". (Submitted)
| PDF (Artikel) 1060Kb | |
| PDF (PeerReview_Sertifikat) 540Kb |
Abstract
Produksi susu di Jawa Tengah tercatat terbesar ketiga, yaitu sebesar 14% atau sekitar 84.000 ton per tahun namun hanya mengalami peningkatan produksi susu per tahun sebesar 2.800 ton per tahun (atau sebesar 3,3%). Peningkatan per tahun ini dapat dikatakan mengalami tahap stagnasi dan masalah lain yang dihadapi oleh Jawa Tengah adalah keracunan akibat mengkonsumsi susu yang disebabkan karena angka kuman yang melampaui ambang batas standar susu sehat (yaitu 106 CFU/ml). Penelitian ini bertujuan untuk mengaplikasikan pengawet susu alami dari Laktoperoksidase atau lactoperoxidase (LPO) guna menekan kandungan total bakteri pada susu sehingga dapat disimpan lebih lama pada suhu kamar. Penelitian ini didahului dengan melakukan purifikasi LPO dari susu sapi dengan cara mengambil LPO dari whey susu sapi yang kemudian dipisahkan melalui proses separasi membran resin Sepharose. Enzim yang didapat kemudian diolah untuk menghasilkan hyphothiocyanite dengan cara melakukan imobilisasi enzim dengan menggunakan resin dan menempatkannya didalam filter/membran. Filter ini digunakan untuk menyaring susu segar. Berbagai macam perlakuan penyimpanan membran juga telah dilakukan dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan fenomena bahwa perendaman membran dalam phosphate buffer atau whey, dapat lebih menekan nilai penurunan aktivitas enzim dibandingkan dengan perendaman dalam aquades. Membran sepharose terbukti dapat menekan pertumbuhan bakteri yang pada susu segar yang diinkubasi pada jam keenam.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Food Technology |
ID Code: | 78675 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 09 Dec 2019 17:32 |
Last Modified: | 20 Jan 2020 14:02 |
Repository Staff Only: item control page