Gambaran tingkat kecemasan mahasiswa perantauan semester awal Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang

Gawe , Yusak and Setyawan, Dody (2019) Gambaran tingkat kecemasan mahasiswa perantauan semester awal Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]PDF
Restricted to Registered users only

2560Kb

Abstract

Mahasiswa perantauanFakultas Kedokteran Universitas Diponegoro berasal dari berbagai daerah dimana mempunyai kondisi adat istiadat, bahasa dan lingkungan yang berbeda. Perbedaan tersebut dapat beresiko menjadi stressor bagi mahasiswa, sehingga menimbulkan kecemasan. Kecemasan merupakan perasaan yang tidak menyenangkan sebagai respon patologis tubuh terhadap antisipasi bahaya yang tidak nyata.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat kecemasan mahasiswa perantauan Semester Awal Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro yang di dapat dengan tekniktotal sampling. Sampel dalam penelitian ini yaitu 96 mahasiswa perantauan semester awal. Pengumpulan data menggunakan kuesioner Zung Self-Rating Anxiety Scale (ZSRAS) versi Indonesia. Data dianalisis dengan menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden tidak cemas yaitu sebanyak 89 responden (92,7%), dan sebanyak 6 responden (6,1%) mengalami kecemasan ringan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah mahasiswa perantauan Fakultas Kedokteran semester awal masih ada beberapa yang mengalami kecemasan. Diharapkan ada program khusus dari Intitusi Pendidikan atau Universitas untuk mengurangi kecemasan mahasiswa.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:78576
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:04 Dec 2019 10:50
Last Modified:04 Dec 2019 10:50

Repository Staff Only: item control page