PERBEDAAN KETERSEDIAAN PANGAN PANTI, TIGKAT KECUKUPAN ENERGI-PROTEIN DAN STATUS GIZI LANSIA PEREMPUAN ANTARA PANTI WREDHA NEGERI DAN SWASTA (Studi di Unit Rehabilitasi Sosial Pucang Gading Provinsi Jawa Tengah dan Panti Wredha Harapan Ibu Kota Semarang Tahun 2019

PAMUNGKAS, YULINAR TRI (2019) PERBEDAAN KETERSEDIAAN PANGAN PANTI, TIGKAT KECUKUPAN ENERGI-PROTEIN DAN STATUS GIZI LANSIA PEREMPUAN ANTARA PANTI WREDHA NEGERI DAN SWASTA (Studi di Unit Rehabilitasi Sosial Pucang Gading Provinsi Jawa Tengah dan Panti Wredha Harapan Ibu Kota Semarang Tahun 2019. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
46Kb

Abstract

Terdapat status gizi dalam kategori kurang pada Panti Wredha dibandingkan dengan lansia yang tinggal di non-panti didominasi oleh perempuan.7 Tujuan dari penelitian adalah menganalisis perbedaan ketersediaan pangan panti, TKE-TKP dan status gizi lansia perempuan antara Panti Wredha Negeri (PWN) dan Panti Wredha Swasta (PWS). Metode penelitian menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan stratified sampling dengan kriteria inklusi dan eksklusi lansia perempuan di PWN dan PWS masing-masing 30 dan 32 subjek penelitian. Analisis data yang digunakan uji beda:Chi Square, Mann Whitney U dan Independent Sample T-Test. Hasil penelitian didapatkan ada perbedaan pada ketersediaan pangan panti (p = 0.001)antara PWN dan PWS dengan skor PPH pada PWN (84,5) lebih tinggi dibandingkan PWS (65).Ada perbedaan TKE lansia perempuan (p=0.001) antara (PWN) dan PWS denganrata-rata TKE pada PWN (75,74±5,32) lebih tinggi dibandingkan PWS (61,11±7,20). Ada perbedaan TKPlansia perempuan (p=0.001) antara PWN dan PWSdengan rata-rata TKP pada PWN (83,167±4,82) lebih tinggi dibandingkan PWS (72,14±6,44).Tidak ada perbedaan status gizi lanjut usia perempuan berdasarkan IMT(p=0.125) antara PWN dan PWSdengan rata-rata IMT pada PWN (20,01±3,86) lebih rendah dibandingkan PWS (22,99±4,65). Tidak ada perbedaan status gizi berdasarkan lingkar perut lanjut usia perempuan dengan nilai perbedaan (p=0.359) antara PWN dan PWS dengan rata-rata lingkar perut pada PWN (61,11±7,30) lebih rendah dibandingkan dengan PWS (75,74±5,32). Dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan pada ketersediaan pangan, TKE-TKP pada lansia perempuan dan tidak ada perbedaan pada status gizi berdasarkan IMT dan lingkar perut lansia perempuan antara PWN dan PWS Kata Kunci: Ketersediaan Pangan Panti, Tingkat Kecukupan Energi-Protein, Lansia Perempuan, Panti Wredha

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:77377
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:03 Oct 2019 15:51
Last Modified:03 Oct 2019 15:51

Repository Staff Only: item control page