Triyono , Lukmantoro MENELANJANGI PATRIARKI DENGAN IDEOLOGI LAKI-LAKI. Forum .
Full text not available from this repository.
Abstract
Mengapa perempuan selama ini dalam kondisi yang serba tertindas? Menjawab pertanyaan substantif semacam itu, ternyata, tidaklah gampang. Sebab, perempuan sendiri kemungkinan saja tidak merasakan keberadaan penindasan itu. Atau, barangkali saja, justru perempuan merasakan kenikmatan tertindas, sehingga dunia yang selama ini mengungkungnya tidak perlu dilakukan perombakan. Dunia perempuan yang serba direpresi oleh pria dianggap sebagai suatu realitas yang sudah terberi (given) serta tidak mungkin diubah. Bahkan yang paling prinsip, lingkup kehidupan yang selama ini dialami perempuan telah dianggap sebagai suatu kodrat (yang berarti bersifat natural), yang mustahil untuk dikelola sebagai suatu kenyataan yang bersifat kultural. Maka kalau nasib perempuan hanyalah untuk menyenangkan laki-laki, seperti berbagai keharusan untuk mengurusi masalah dapur (masak), mempercantik diri (macak), serta memberikan keturunan (manak), merupakan hal yang tidak dapat dielakkan. Bahkan keutamaan perempuan justru diukur dari parameter sejauhmana dirinya mampu mengelola sektor domestik (rumah tangga) di mana perempuan tidak lebih sebagai kanca wingking bagi sang suami.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication |
ID Code: | 7624 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 26 Mar 2010 13:13 |
Last Modified: | 26 Mar 2010 13:13 |
Repository Staff Only: item control page