PERENCANAAN DETAIL ENGINEERING DESIGN (DED) SISTEM PENYALURAN AIR LIMBAH DOMESTIK KECAMATAN PEDURUNGAN, KOTA SEMARANG

Novelendah, Lidiya and Samudro, Ganjar and Oktiawan, Wiharyanto (2019) PERENCANAAN DETAIL ENGINEERING DESIGN (DED) SISTEM PENYALURAN AIR LIMBAH DOMESTIK KECAMATAN PEDURUNGAN, KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
65Kb

Abstract

ABSTRAK Sesuai RTRW Kota Semarang Tahun 2011-2031, Kecamatan Pedurungan direncanakan sebagai lokasi pengembangan kawasan perumahan dengan kepadatan sedang hingga tinggi, hal tersebut akan mempengaruhi kuantitas air limbah domestik. Saat ini penyaluran air limbah domestik di Kecamatan Pedurungan dilakukan melalui 2 sistem. Sistem setempat dilengkapi dengan sarana sanitasi berupa septik tank untuk mengolah limbah domestik blackwater, namun septik tank yang dimiliki oleh masyarakat masih banyak yang belum memenuhi standar teknis. Selanjutnya untuk limbah greywater langsung dialirkan ke saluran drainase terdekat. Selain itu, juga terdapat sistem terpusat berupa 10 unit IPAL Komunal, namun hanya 50% dalam kondisi aktif yang hanya melayani 992 jiwa. Oleh karena itu, diperlukan sistem penyaluran air limbah domestik yang tepat agar tidak menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan dan lingkungan. Perencanaan ini bertujuan untuk menganalisis eksisting wilayah perencanaan, merencanakan detail engineering design penyaluran air limbah domestik terpusat, serta menghitung anggaran biaya yang dibutuhkan. Tahap perencanaan terdiri dari tinjauan pustaka, pengumpulan data primer dan sekunder, dilanjutkan dengan perencanaan dan perhitungan sistem penyaluran, pembuatan gambar engineering design, serta perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB). Berdasarkan hasil perencanaan, wilayah pelayanan dalam sistem penyaluran air limbah domestik di Kecamatan Pedurungan ini meliputi 5 Kelurahan yakni Tlogosari Wetan (90,78%), Tlogosari Kulon (21,07%), Muktiharjo Kidul (2,98%), Pedurungan Tengah (31,31%), dan Palebon (44,03%). Luas total wilayah perencanaan yakni 303 hektar dengan jumlah layanan 27.154 jiwa. Jaringan perpipaan menggunakan sistem shallow sewer dengan panjang perpipaan primer, sekunder, dan tersier secara berurut yakni 3,46 Km, 8,75 Km, dan 30,26 Km yang terdiri dari 3 unit pompa, 1 perlintasan pipa dan 371 manhole. Anggaran biaya yang diperlukan dalam perencanaan ini sebesar Rp. 76.958.663.000. Kata kunci: Air Limbah Domestik, Penyaluran Air Limbah, Sistem Shallow Sewer

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
ID Code:76161
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:12 Sep 2019 09:51
Last Modified:12 Sep 2019 09:51

Repository Staff Only: item control page