FAKTOR RISIKO KEJADIAN DIFTERI (Studi di Kabupaten Purwakarta Tahun 2017-2018)

gumati, veni zuldhiviani (2019) FAKTOR RISIKO KEJADIAN DIFTERI (Studi di Kabupaten Purwakarta Tahun 2017-2018). Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
46Kb

Abstract

Kabupaten Purwakarta merupakan salah satu daerah KLB difteri di Provinsi Jawa Barat dengan jumlah kasus tertinggi (insiden) pada tahun 2017 sebesar 3,43%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor-faktor kejadian difteri di Kabupaten Purwakarta. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain studi kasus kontrol. Total sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 120 responden dengan rincian 40 responden kasus dan 80 responden kontrol dan menggunakan metode non-probability sampling. Analisis data yang digunakan yaitu uji chi-square. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa usia (p=0,012); (OR=2,935; CI 1,332-6,469), jenis kelamin (p=0,017); (OR =2,785; CI 1,266-6,131), tingkat pendidikan(p=0,042); (OR=5,127; CI 1,122-23,429), status imunisasi DPT dan booster(p=0,002); (OR=3,955; CI 1,732-9,030), dan kebersihan diri (p=0,017);(OR=2,786; CI 1,266-6,131) adalah faktor risiko kejadian difteri. Sementara,riwayat kontak (p=1,000); (OR =1,000; CI 0,175-5,706), mobilitas (p=0,730);(OR =1,370; CI 0,364-5,163), luas ventilasi rumah (p=0,459); (OR =1,476; CI 0,655-3,326), pencahayaan alami (p=0,389); (OR =0,608; CI0,249-1,485), kepadatan hunian kamar (p=1,000); (OR =1,000; CI0,445-2,249), tingkat pengetahuan (p=1,000); (OR =0,951; CI 0,444-2,038), dan sikap (p=0,135); (OR=1,932; CI 0,896-4,166) bukan faktor risiko kejadian difteri. Masyarakat diharapkan melakukan pencegahan dengan melakukan imunisasi difteri secara lengkap dan memperhatikan kebersihan diri. Kata Kunci: Difteri, Pendidikan, Imunisasi, Kebersihan Diri, Faktor Risiko

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:75447
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:15 Aug 2019 15:49
Last Modified:15 Aug 2019 15:49

Repository Staff Only: item control page