ASTUTI, TRI PUJI (2019) HUBUNGAN KARAKTERISTIK, PENGETAHUAN, SIKAP DAN PENGAWASAN DENGAN KEPATUHAN PEMAKAIAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PETUGAS LAUNDRY (STUDI DI RS. X PROVINSI LAMPUNG). Undergraduate thesis, Diponegoro University.
| PDF - Published Version 44Kb |
Abstract
Instalasi laundry merupakan tempat pencucian linen di rumah sakit yang memiliki risiko bahaya tinggi seperti tersengat listrik maupun terpapar virus HIV. Oleh karena itu, salah satu upaya pengendalian yang harus dilakukan yaitu dengan menggunakan APD. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara perilaku pekerja dengan kepatuhan pemakaian alat pelindung diri pada petugas laundry di RS. X Provinsi Lampung. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan studi cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pekerja yang ada di Instalasi Laundry. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 21 orang dengan teknik pengambilan total sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner dan lembar observasi. Analisis data menggunakan uji Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan (ρ = 0,003) dan pengawasan (ρ = 0,001) dan tidak ada hubungan yang signifikan antara umur (ρ = 0,330), masa kerja (ρ = 0,537), pendidikan (ρ = 0,197) dan sikap (ρ = 0,375) dengan kepatuhan pemakaian APD pada pekerja di Instalasi Laundry RS. X Provinsi Lampung. Perlu penelitian lebih lanjut dengan variabel dan rancangan penelitian yang berbeda untuk mengetahui faktor lain yang mempengaruhi kepatuhan pemakaian APD Kata Kunci: kepatuhan, penggunaan APD, petugas laundry
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > Department of Public Health |
ID Code: | 75376 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 14 Aug 2019 10:46 |
Last Modified: | 14 Aug 2019 10:46 |
Repository Staff Only: item control page