Nurkertamanda, Denny and Fanani, Zainal and Andriyanto, Bogi (2008) PERANCANGAN CASING OZONIZER AQUARIUM Teknologi Plasama dengan Menpertimbangkan Fungsi Komponen Produk dan Fungsi Keamanan Menggunkan Metode Quality Function Deployment (QFD). Diponegoro University. (Unpublished)
Microsoft Word 24Kb |
Abstract
Dalam tugas sarjana ini berisi tentang perancangan casing suatu alat yang berfungsi menghasilkan kandungan ozon di dalam air, yang disebut dengan ozonizer. Alat ini biasa digunakan pada aquarium maupun ekosisitem tambak. Namun pada kasus dalam penulisan tugas akhir ini, kapasaitas alat yang dirancang casingnya adalah alat ozonizer kapasitas aquarium. Ozonizer aquarium yang dikembangkan ini merupakan alat berteknologi baru, yang dimiliki oleh pihak CV Plasmatech. Teknologi yang digunakan adalah teknologi plasma. Dalam perancangan casing ozonizer Aquarium penulis menggunakan metode Quality Function Deployment (QFD) pada fase perencanaan produk dan perencanaan disain. Pada fase perencanaan produk, dilakukan identifikasi konsumen sebagai data mentah penentuan spesifikasi teknis. Identifikasi konsumen dilakukan dengan melakukan penyebaran kuesioner yang berisikan semua kebutuhan pengguna terhadap alat ozonizer aquarium. Pada fase perencanaan produk tersebut daftar kebutuhan konsumen tersebut diterjemahkan dan diolah hingga muncul target spesifikasi teknis yang disesuaikan dengan keterbatasan produk dan produk pesaing yang telah ada. Keseluruhan fase perencanaan produk tersebut kemudian dirangkum dalam bentuk House of Quality (HOQ). HOQ pada fase perencanaan produk digunakan sebagai acuan pada fase berikutnya, yakni fase perencanaan disain. Pada pada fase perencanaan disain dihasilkan beberapa alternative disain yang akan dievaluasi dan dipilih satu untuk hasil disain yang akan digunakan sebagai disain akhir produk. Alternatif-alternatif ini dibuat berdasarkan aspek-aspek kebutuhan yang telah diidentifikasi pada awal tahap dan analisis fungsional produk.. Disain akhir yang telah dipilih digambar sebagai prototype dalam bentuk gambar teknik sebagai pedoman proses pembuatan dan animasi sebagai peletakan komponen dan sebagai panduan pemakaian produk.
Item Type: | Other |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci :Kebutuhan Konsumen Quality Function Deployment, Target Spesifikasi Teknis, House of Quality, Alternatif Disain, Prototipe Produk |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
ID Code: | 7461 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 19 Mar 2010 10:07 |
Last Modified: | 19 Mar 2010 10:07 |
Repository Staff Only: item control page