HENDRA C, REYNALDO and Pramono, Agus and Samekto, F.X. Adji (2019) PENGGUNAAN TEKNOLOGI REMOTE SENSING UNTUK KEPENTINGAN MILITER BERDASARKAN PERSPEKTIF HUKUM INTERNASIONAL. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
Full text not available from this repository.
Abstract
Penggunaan Teknologi Remote Sensing dengan memanfaatkan sarana perekam citra berupa satelit ruang angkasa untuk kepentingan Militer oleh Negara yang memiliki Space Power menunjukan adanya penyimpangan terhadap Hukum Positif Ruang angkasa yang melarang pemanfaatan dari ruang angkasa untuk kepentingan Militer kecuali untuk kepentingan penelitian . Penelitian ini menggunakan metode pendekatan yuridis normatif, dan spesifikasi penelitian secara deskriptif analisis. Menggunakan data sekunder berupa buku-buku, jurnal, dan peraturan hukum yang berkaitan dengan penelitian ini, kemudian diolah dan dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat cukup banyak penggunaan dari data citra dengan perantara satelit sebagai alat perekam untuk kepentingan militer dari negara pemiliki kemapuan untuk memanfaat ruang angkasa lebih dari negara lainya seperti Amerika, Cina, dan Rusia. Penggunaan data tersebut telah meningkatkan keberhasilan operasi militer, baik yang di gunakan untuk kepentingan keamanan dan pertahanan dari masing-masing negara maupun untuk kepentingan dari operasi militer dalam rangka menjaga keamanan dari dunia. Berdasarkan data temuan ini maka jelas telah terjadi pelanggaran dari pemanfaatan ruang angkasa yang diatur dalam Space Treaty 1967.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law |
ID Code: | 74451 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 19 Jul 2019 09:54 |
Last Modified: | 19 Jul 2019 09:54 |
Repository Staff Only: item control page