Usulan Perbaikan Sistem Fasilitas Pelayanan pada Terminal Penumpang Domestik Menggunakan Model Simulasi Dynamic Server (Studi Kasus di Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang)

Saptadi, Singgih and Puspita Sari, Diana and Indra Astutik, Dewi (2008) Usulan Perbaikan Sistem Fasilitas Pelayanan pada Terminal Penumpang Domestik Menggunakan Model Simulasi Dynamic Server (Studi Kasus di Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang). Diponegoro University. (Unpublished)

[img]Microsoft Word
25Kb

Abstract

Bandar Udara merupakan bagian alat transportasi yang sangat penting, oleh karena itu demi kelancaran dan kenyamanan penumpang pesawat terbang diperlukan perhatian yang serius. Terjadinya peningkatan jumlah penumpang pesawat terbang akan mempengaruhi kondisi fasilitas pelayanan yang ada pada suatu bandar udara. Tingginya arus kedatangan penumpang saat-saat jam sibuk yang terjadi pada waktu tertentu menyebabkan antrian yang panjang dan waktu tunggu yang lama.hal ini akan berpengaruh pada tingkat kenyamanan penumoang. Diresmikannya Bandar Udara Ahmad Yani Semarang sebagai Bandar Udara Internasional sejak tanggal 10 Agustus 2004 harus diimbangi dengan peningkatan Bandar Udara. Saat ini proyek perpanjangan landas pacu telah selesai dilakukan dan sebentar lagi akan dilaksakannya proyek pembangunan terminal baru. Simulasi merupakan solusi yang tepat dari permasalahan ini. Simulasi merupakan tiruan bekerjanya suatu proses atau sistem nyata yang berjalan pada suatu rentang waktu. Dalam hal ini digunakan program simulai Extend V.4. dari output simulasi dapat diketahui panjang antrian rata-rata, waktu tunggu rata-rata dan tingkat utilisasi fasilitas pelayanan. Hal inilah yang akan menjadi dasar penentuan jumlah fasilitas pelayanan yang diperlukan. Dalam penggunaan model ini, penulis menggunakan input data pada fasilitas pelayanan di Bandar Udara Ahmad Yani Semarang dengan usulan untuk tahun rencana 2010. Model antrian Dynamic Server merupakan suatu model antrian yang secara sistematis dapat mengatur jumlah server dalam sistem secara periodik. Model antrian ini menggunakan suatu kebijakan ambang yang merupakan rasio dari customer yang menunggu dalam antrian dengan jumlah server yang bertugas. Model ini sangat cocok diterapkan dalam sistem fasilitas pelayanan Bandar Udara untuk mengatasi lonjakan kenaikan penumpang saat jam sibuk.

Item Type:Other
Uncontrolled Keywords:Kata Kunci : model, simulasi, waktu tunggu, utilisasi, dynamic server
Subjects:T Technology > T Technology (General)
T Technology > TS Manufactures
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
ID Code:7403
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:17 Mar 2010 10:05
Last Modified:17 Mar 2010 13:42

Repository Staff Only: item control page