Pengukuran dan Analisa Kinerja Karyawan Berdasarkan Kompetensi Spencer (Studi Kasus di PT Kereta Api Daop IV Semarang)

Suliantoro, Hery and Utami Handayani, Naniek and C. Junaputra, Sonny (2008) Pengukuran dan Analisa Kinerja Karyawan Berdasarkan Kompetensi Spencer (Studi Kasus di PT Kereta Api Daop IV Semarang). Diponegoro University. (Unpublished)

[img]Microsoft Word
25Kb

Abstract

PT Kereta Api (Persero) merupakan perusahaan BUMN yang bergerak di bidang jasa transportasi darat. Bentuk layanannya adalah kereta penumpang dan kereta barang. Selama awal tahun 2007, sudah terjadi beberapa kali kecelakaan kereta api. Salah satu faktor penyebabnya adalah kelalaian manusia. Penelitian ini akan mengukur kinerja karyawan yang berada di lapangan berdasarkan kompetensi Spencer. Kriteria kompetensi yang digunakan adalah prestasi dan tindakan, membantu dan melayani, dampak pengaruh, kepemimpinan, kognitif, dan efektifitas pribadi. Pembobotan dilakukan dengan metode AHP dan diolah menggunakan software Expert Choice. Hasil pembobotannya berturut-turut untuk tiap kriteria 0.358, 0.172, 0.053, 0.094, 0.214, dan 0.109. Pengukuran dilakukan dengan sistem skor OMAX. Total pencapaian kinerja adalah 7.59. Artinya bahwa pencapaian sudah baik, namun masih membutuhkan perbaikan -perbaikan. KPI yang mendapat prioritas perbaikan adalah kecermatan dalam melaksanakan tugas. Usulan perbaikannya antara lain pembuatan sistem informasi maintenance, penambahan pegawai penjaga palang, pembuatan desain kursi masinis, dan penyuluhan kepada masyarakat. PT Kereta Api (Persero) is a BUMN company, engaged in land transportation service. The services of this company consist of passenger train and commodity train. In early 2007, there are few train accidents which one of the factor is human error. This research will measuring the performance of workers based on Spencer’s competency. The criterion of competency are achievement and action, helping and human service, impact and influence cluster, managerial, cognitive, and personal effectiveness. The criterion will be weighted by Analytical Hierarchy Process method and wil be processed by Expert Choice software. The result of weighting in a row are.358, 0.172, 0.053, 0.094, 0.214, and 0.109. Objective Matrix will be used to measure the performance. The result is 7,59 from scale 0-10, which is already good although need some improvement. Key Performance Indicator which get the priority to improve is the accuracy within doing the task. The design to improve performance are making information system maintenance, adding the worker at crossbar, making chair for masinis, and advising the public.

Item Type:Other
Uncontrolled Keywords:Keywords : train, performance of workers, Spencer’s competency, accuracy Kata kunci : kereta api, kinerja karyawan, kompetensi Spencer, kecermatan
Subjects:T Technology > T Technology (General)
T Technology > TS Manufactures
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
ID Code:7205
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:05 Mar 2010 12:37
Last Modified:05 Mar 2010 12:37

Repository Staff Only: item control page