PERBEDAAN KEPADATAN LALAT BERDASARKAN POLA AKTIVITAS HARIAN LALAT DI TEMPAT PELELANGAN IKAN TAMBAK LOROK SEMARANG

PANDIANGAN, PITALOLA (2019) PERBEDAAN KEPADATAN LALAT BERDASARKAN POLA AKTIVITAS HARIAN LALAT DI TEMPAT PELELANGAN IKAN TAMBAK LOROK SEMARANG. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
44Kb

Abstract

Tempat pelelangan ikan merupakan salah satu habitat keberadaan lalat. Keberadaan lalat dapat menjadi masalah bagi kesehatan masyarakat. Lalat merupakan vektor mekanis dalam penularan penyakit karena lalat mampu menyebarkan mikrooranisme yang menempel pada bagian tubuhnya sehingga perlu diukur kepadatannya untuk pengendalian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan kepadatan lalat berdasarkan pola aktivitas harian lalat di Tempat Pelelangan Ikan Tambak Lorok Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional . Sampel pada penelitian ini adalah semua lalat yang hinggap pada flygrill . Metode penelitian ini dilakukan dengan mengukur kepadatan lalat dan menangkap lalat. Pengukuran kepadatan lalat dilakukan pada 4 titik lokasi yang dibagi menjadi delapan pola aktivitas mulai pukul 07.00 hingga 15.00 dengan pengulangan sebanyak 10 kali pada setiap jam di semua titik lokasi. Metode penangkapan lalat menggunakan alat sweep net . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kepadatan lalat di TPI Tambak Lorok Semarang termasuk kategori tinggi (7.2 ekor/ flygrill ). Kepadatan lalat tertinggi terdapat pada pukul 07.00-08.00 (8.9 ekor flygrill ). Titik lokasi yang paling padat adalah lokasi lelang ikan (14,3 ekor flygrill ). Secara statistik ada perbedaan kepadatan lalat berdasarkan pola aktivitas harian lalat (p value = 0.023 atau p<0.05). Jenis lalat yang ditemukan di tempat pelelangan ikan adalah Musca domestica, Lucilia sericata, dan Sarcophaga spp . Lalat terbanyak adalah Musca domestica Kata Kunci: lalat, kepadatan lalat, tempat pelelangan ikan

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:71632
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:15 Apr 2019 15:45
Last Modified:15 Apr 2019 15:45

Repository Staff Only: item control page