DAMPAK PENINGKATAN KEPADATAN KANDANG TERHADAP RASIO DAGING TULANG DAN PERLEMAKAN AYAM BROILER

SUHITA, DEWI and Sarjana, Teysar Adi and Sarengat, Warsono (2019) DAMPAK PENINGKATAN KEPADATAN KANDANG TERHADAP RASIO DAGING TULANG DAN PERLEMAKAN AYAM BROILER. Undergraduate thesis, FACULTY OF ANIMAL AND AGRICULTURAL SCIENCES.

[img]
Preview
PDF
611Kb
[img]
Preview
PDF
99Kb
[img]
Preview
PDF
95Kb
[img]
Preview
PDF
178Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

99Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

812Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

1563Kb

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh kepadatan kandang terhadap kualitas ayam broiler meliputi rasio daging tulang, persentase lemak abdominal dan kadar lemak daging, sehingga diharapkan dapat memberikan informasi kepadatan kandang yang optimal. Penelitian dilaksanakan bulan April - Juni 2017 di kandang E Laboratorium Produksi Ternak Unggas, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Semarang. Materi yang digunakan dalam penelitian adalah ayam broiler unsexed sejumlah 280 ekor berumur 2 minggu dengan bobot badan 298,37 ± 23,33 (CV = 7,81%) dipelihara pada kandang berukuran 1 x 1 m sebanyak 20 petak. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan, adapun perlakuan yang diterapkan yaitu T1 (kepadatan kandang 8 ekor/m 2 ), T2 (kepadatan kandang 12 ekor/m 2 ), T3 (kepadatan kandang 16 ekor/m 2 ) dan T4 (kepadatan kandang 20 ekor/m 2 ). Parameter yang diukur meliputi rasio daging tulang, persentase lemak abdominal dan kadar lemak daging ayam broiler. Data yang diperoleh diolah secara statistik berdasarkan analisis ragam pada taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kepadatan kandang 12 ekor/m 2 nyata menurunkan rasio daging tulang sebesar 0,16 (P<0,05) dan persentase lemak abdominal menurun pada kepadatan kandang 20 ekor/m sebesar 0,07% (P<0,05) tanpa mempengaruhi kadar lemak daging ayam broiler dengan rata-rata sebesar 1,53% (P>0,05). Dapat disimpulkan bahwa peningkatan kepadatan kandang dari 12 ekor/m sudah menurunkan rasio daging dan tulang, sedangkan penurunan persentase lemak abdominal baru mulai terjadi pada kepadatan kandang 20 ekor/m , tanpa mempengaruhi kadar lemak di dalam daging ayam broiler.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture
ID Code:71388
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:10 Apr 2019 08:35
Last Modified:10 Apr 2019 08:35

Repository Staff Only: item control page