PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG UMBI PORANG (Amorphophallus oncophyllus) DAN Lactobacillus sp. TERHADAP KONDISI USUS HALUS DAN PERTAMBAHAN BOBOT BADAN HARIAN AYAM BROILER

LESTARI, ENDAH PUJI and Suthama, Nyoman and Sumarsih, Sri (2019) PENGARUH PEMBERIAN TEPUNG UMBI PORANG (Amorphophallus oncophyllus) DAN Lactobacillus sp. TERHADAP KONDISI USUS HALUS DAN PERTAMBAHAN BOBOT BADAN HARIAN AYAM BROILER. Undergraduate thesis, FACULTY OF ANIMAL AGRICULTURAL SCIENCES.

[img]
Preview
PDF
628Kb
[img]
Preview
PDF
164Kb
[img]
Preview
PDF
196Kb
[img]
Preview
PDF
189Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

216Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

564Kb
[img]PDF
Restricted to Registered users only

1279Kb

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengkaji interaksi perlakuan pemberian prebiotik tepung umbi porang dan probiotik Lactobacillus sp. terhadap total bakteri asam laktat, total Coliform, nilai pH usus halus, laju digesta dan pertambahan bobot badan harian ayam broiler. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2017 sampai Januari 2018 di Laboratorium Ilmu Nutrisi dan Pakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro, Semarang. Ternak yang digunakan yaitu 144 ekor ayam broiler strain Lohmann unsex umur 14 hari dengan bobot badan 142,08 ± 15,42 g. Ransum penelitian terdiri dari jagung kuning, bekatul, bungkil kedelai, tepung ikan, CaCO 3 , mineral mix, tepung umbi porang dan Lactobacillus sp. Peralatan meliputi kandang battery dan perlengkapan laboratorium untuk analisis mikrobiologis. Penelitian disusun dalam rancangan acak lengkap (RAL) pola faktorial 3×2 dan diulang sebanyak 4 kali. Faktor pertama adalah penambahan tepung umbi porang yaitu A 1 (0,8%), A 2 (1%) dan A 3 (1,2%). Faktor kedua adalah Lactobacillus sp. yaitu B 1 (1,2 ml) dan B 2 (2,4 ml). Parameter yang diamati meliputi total bakteri asam laktat, total bakteri Coliform, nilai pH usus halus, laju digesta dan pertambahan bobot badan harian ayam broiler. Data dianalisis ragam (Anova) dan dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan untuk mengetahui letak perbedaan tiap perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat interaksi penambahan tepung umbi porang dan Lactobacillus sp. dalam meningkatkan total BAL, pertambahan bobot badan harian (PBBH), memperlambat laju digesta, menurunkan total Coliform dan pH. Perlakuan tepung umbi porang secara parsial nyata (P˂0,05) meningkatkan total BAL dan PBBH, memperlambat laju digesta dan menurunkan pH usus halus, namun tidak menurunkan total Coliform. Perlakuan Lactobacillus sp. nyata (P˂0,05) menurunkan pH usus halus tetapi tidak terhadap total BAL,total Coliform, laju digesta dan PBBH. Simpulan penelitian, kombinasi perlakuan tepung umbi porang 1,2% dengan Lactobacillus sp. 1,2 ml mampu meningkatkan total bakteri asam laktat (BAL), pertambahan bobot badan harian (PBBH), memperlambat laju digesta serta menurunkan total Coliform dan pH saluran pencernaan ayam broiler.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions:Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Animal Agriculture
ID Code:71059
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:28 Mar 2019 11:59
Last Modified:28 Mar 2019 11:59

Repository Staff Only: item control page