PERLINDUNGAN HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL (HKI) TERHADAP SULAM USUS SEBAGAI PRODUK KHAS LAMPUNG DALAM RANGKA MENGEMBANGKAN INDUSTRI KREATIF

RIA , KHARLIANA and Kholis , Roisah (2018) PERLINDUNGAN HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL (HKI) TERHADAP SULAM USUS SEBAGAI PRODUK KHAS LAMPUNG DALAM RANGKA MENGEMBANGKAN INDUSTRI KREATIF. Masters thesis, Fakultas Hukum UNDIP.

[img]Archive (ZIP) - Published Version
Restricted to Registered users only

1336Kb

Abstract

Sulam usus merupakan kerajinan tradisional yang menjadi ciri khas masyarakat daerah Lampung. sulam usus adalah jenis kerajinan tradisional yang terbuat dari kain satin/sutera, kerajinan sulam usus Lampung merupakan produk yang potensial, memiliki daya saing serta prospek untuk bisa dikembangkan. Pembahasan penelitian ini adalah perlindungan HKI terhadap sulam usus dalam rangka mengembangkan industri kreatif dan upaya Pemerintah Daerah dalam melindungi sulam usus dalam rangka mengembangkan industri kreatif. Metode yang digunakan adalah penelitian hukum empiris dengan spesifikasi penelitian deskriftif analitis. Data yang digunakan adalah bersumber dari data primer. Data yang dihimpun dianalisis secara kualitatif dalam mendeskripsikan permasalahan penelitian dengan hasil penarikan simpulan secara induktif. Berdasarkan hasil penelitian (1) Eksistensi sulam usus dapat dilihat dari perspektif HKI yaitu Hak Cipta, Merek Kolektif & IG. sulam usus merupakan karya seni dan budaya tradisional yang turun temurun sejak nenek moyang. Sulam usus sudah semestinya memiliki standar dan kualitas yang sama agar memudahkan pemasaran dan daya ingat konsumen bahwa sulam usus kerjainan tangan khas Lampung dan didukung adanya asosiasi pengrajin untuk mempunyai potensi perlindungan Hak merek kolektif. Sulam usus tidak terpenuhinya faktor alam dan manusia sebagai syarat produk berindikasi geografis. (2) Pemerintah provinsi Lampung melalui instansi terkait memiliki program kerja dalam rangka mengembangkan industri kreatif yaitu penyuluhan serta pembinaan kepada UKM dan pengrajin sulam usus dalam rangka, kemudian memberikan wadah untuk memasarkan produk dengan cara mengikutsertakan sulam usus di pameran dalam maupun luar provinsi Lampung dengan tujuan agar industri sulam usus mampu bersaing dengan produk khas provisi lain.

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:Perlindungan, HKI, Sulam Usus, Industri Kreatif
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:70905
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:23 Mar 2019 13:37
Last Modified:23 Mar 2019 13:37

Repository Staff Only: item control page