PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KREDITUR DENGAN DIALIHKANNYA OBJEK JAMINAN FIDUSIA KEPADA PIHAK KETIGA (Studi Putusan Nomor : 48/Pid.B/2013/PN-Bbs )

Yunira, Yunira and NANIK , TRIHASTUTI (2016) PERLINDUNGAN HUKUM BAGI KREDITUR DENGAN DIALIHKANNYA OBJEK JAMINAN FIDUSIA KEPADA PIHAK KETIGA (Studi Putusan Nomor : 48/Pid.B/2013/PN-Bbs ). Masters thesis, Fakultas Hukum UNDIP.

[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

1067Kb

Abstract

Penulisan karya ilmiah ini berjudul “Perlindungan Hukum Bagi Kreditur dengan dialihkannya objek jaminan fidusia kepada pihak ketiga (Studi Putusan Nomor : 48/Pid.B/2013/PN-Bbs)”. Permasalahan yang diangkat dalam karya ilmiah ini adalah Implikasi bagi kreditur dengan dialihkannya objek jaminan fidusia kepada pihak ketiga dan bagaimana perlindungan hukum bagi kreditur yang objek jaminan fidusianya dialihkan kepada pihak ketiga berdasarkan (Studi Putusan Nomor : 48/Pid.B/2013/PN-Bbs) Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan yuridis normatif yaitu suatu penelitian akan dimulai dengan analisa pasal-pasal dalam peraturan perundang-undangan, asas keadilan dan putusan pengadilan yang terkait dengan permasalahan, serta putusan pengadilan atas kasus pengalihan objek jaminan fidusia kepada pihak ketiga. Spesifikasi pada penelitian ini menggunakan deskriptif analitis, dengan menggunakan data sekunder, dan teknik analisis bahan hukum dilakukan secara kualitatif dengan penarikan kesimpulan secara deduktif. Penelitian ini selain menganalisis Putusan Nomor : 48/Pid.B/2013/PN-Bbs juga mengkaji mengenai implikasi dan perlindungan hukum bagi kreditur, mengenai pengalihan obyek jaminan fidusia kepada pihak ketiga, Pembahasan yang merupakan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa jaminan fidusia merupakan salah satu sarana untuk memacu pembangunan nasional yang dewasa ini telah banyak dipergunakan baik oleh lembaga keuangan bank maupun non bank, dan untuk memenuhi kebutuhan hukum yaitu menjamin kepastian hukum serta mampu memberikan perlindungan hukum bagi pihak yang berkepentingan maka Pemerintah telah menyusun dan mengesahkan Undang-undang Nomor 42 Tahun 1999 tentang Jaminan Fidusia.

Item Type:Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords:Jaminan Fidusia, Implikasi, perlindungan hukum, Putusan Nomor: 48/Pid.B/2013/PN-Bbs.
Subjects:K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Notary
ID Code:70080
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:26 Feb 2019 15:44
Last Modified:26 Feb 2019 15:44

Repository Staff Only: item control page