Wohon, Avionita Miranda and Ediati, Annastasia (2019) Hubungan antara Efikasi Diri dengan Kecemasan Bertanding pada Atlet Futsal Universitas Diponegoro Semarang. Undergraduate thesis, UNDIP.
| PDF 225Kb |
Abstract
Kecemasan merupakan salah satu masalah yang dapat mempengaruhi performa atlet pada saat pertandingan. Setiap atlet pasti pernah merasakan kecemasan bertanding. Efikasi diri merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi tinggi atau rendahnya kecemasan bertanding atlet. Penelitian ini mengkaji hubungan efikasi diri dengan kecemasan bertanding yang dirasakan pada atlet futsal Universitas Diponegoro Semarang yang mengikuti lomba Olimpiade Diponegoro. Sampel sebanyak 97 orang yang diambil dengan menggunakan teknik convenience sampling merupakan pengambilan sampel dengan keinginan peneliti yang sudah diketahui sebelumnya. Pengumpulan data menggunakan dua buah skala psikologi, yaitu Skala Kecemasan Bertanding (21 butir; α = 0,871) dan Skala Efikasi Diri (23 butir; α = 0,892). Hasil analisis korelasi product moment menunjukkan adanya hubungan negatif yang signifikan antara efikasi diri dengan kecemasan bertanding pada Atlet Futsal Universitas Diponegoro Semarang (r = -0,299; p = 0,003. Hal ini menunjukkan semakin tinggi efikasi diri, maka semakin rendah kecemasan bertanding yang dirasakannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
ID Code: | 70054 |
Deposited By: | INVALID USER |
Deposited On: | 23 Aug 2019 09:15 |
Last Modified: | 23 Aug 2019 09:15 |
Repository Staff Only: item control page