BEBERAPA FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSEPSI PASIEN TENTANG MAKANAN DI BADAN PENGELOLAAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA SALATIGA

TRIASTUTI, ANJAR (2003) BEBERAPA FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSEPSI PASIEN TENTANG MAKANAN DI BADAN PENGELOLAAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA SALATIGA. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
31Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Komponen penyelenggaraan makanan yang kurang terkoordinasi dengan baik akan berpengaruh terhadap mutu produk makanan dan selanjutnya terhadap persepsi konsumen atas makanan yang disajikan. Faktor-faktor yang mungkin berpengaruh terhadap persepsi pasien atas makanan yang disajikan adalah faktor eksternal dan faktor internal. Tujuan umum penelitian adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan persepsi pasien tentang makanan yang disajikan di BPRSUD Kota Salatiga Disain penelitian adalah survey dengan pendekatan cross sectional.Jenis penelitian ini adalah penelitian penjelasan (exsplanatory reseach ).Populasi adalah pasien yang dirawat di BPRSUD Kota Salatiga, berumur 18 tahun ke atas , mendapatkan makanan melalui mulut. Data diperoleh dari hasil wawancara dengan responden tentang identitas responden, makanan tersisa dan persepsi responden tentang makanan yang di sajikan di Rumah Sakit. Sisa Makanan di hitung dari sisa pada satu kali dalam hidangan. Data diolah dengan univariat dan bivariat Dari hasil penelitian diketahui bahwa 83,7 % responden mempunyai persepsi memuaskan dan 16,3 % persepsi kurang memuaskan tentang makanan disajikan di BPRSUD Kota Salatiga. Persepsi kurang memuaskan banyak dijawab responden mengenai rasa sayur dan rasa lauk.Kesimpulan dari penelitian ini adalah tidak ada hubungan umur, jenis kelamin, pendidikan, kelas perawatan, lama perawatan dan jenis diit responden dengan persepsi responden tentang makanan yang disajikan di Rumah Sakit.Faktor selera makan responden merupakan faktor yang berhubungan denga persepsi pasien tentang makanan yang disajikan Rumah Sakit. Saran-saran yang dapat dikemukakan : 1. Peninjauan kembali dengan standar bumbu dan resep. 2. Pengembangan pendidikan dan pelatihan berlanjut untuk meningkatkan kualitas SDM UPTP Gizi. 3. Peningkatan mutu makanan yang disajikan Rumah Sakit meliputi aspek kelezatan dan daya terima konsumen. Kata Kunci: Persepsi, Makanan, Faktor Internal dan Eksternal FACTORS RELATED TO PATIENTS PERCEPTION ON HOSPITAL FOOD SERVED AT BPRSUD SALATIGA CITY Food serving component with less well coordination , will affect the quality of food product and then on consumer perception on the serving food.Factors that may affect the serving food were internal and external factors. This research was intended to understand some factors related to patient's perseption on the serving food at BPRUD Salatiga. Design of this research was cross sectional studies with explanatory research. Research population were patient's stayed at BPRSUD Salatiga respondent of this study were patient's stayed at BPRSUD Salatiga, age above 18 years, get the serving food through mounth. The data were gathered from the interview with respondents, and than analyzed with univariate and bivariate. The result slowed that 83,7% respondent satisfied and 16,3% less satisfied with the serving food at BPRSUD Salatiga. The less satisfied perception were about the taste of "sayur" and the taste of "lauk" the conclusions in this study : level of education, length of stay, level of room and kind of diet with respondent percepion about the serving food from hte hospital. Respondent's appetite was the factor related with patinet's perception on the food served by the hospital. Some suggestion that can be proposed from this study were : 1. review of the cooking spices and the recipe standard. 2. Development of continuous training and education for improving quality of human resources of the UPTP Gizi. 3. Increase of the food quality that by the hospital including quality the taste and acceptance of consumer. Keyword : Perception,food,factors internal and external

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:6970
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:18 Feb 2010 13:39
Last Modified:18 Feb 2010 13:39

Repository Staff Only: item control page