Analisis Distribusi Spasial Kematian Ibu di Kabupaten Pemalang Tahun 2015

Wahyudi, A. Febrian and Agushybana, Farid and Jati, Sutopo Patria (2018) Analisis Distribusi Spasial Kematian Ibu di Kabupaten Pemalang Tahun 2015. Masters thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]
Preview
PDF
60Kb

Abstract

Universitas Diponegoro Fakultas Kesehatan Masyarakat Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat Konsentrasi Sistem Informasi Manajemen Kesehatan 2018 ABSTRAK A. Febrian Wahyudi Analisis Distribusi Spasial Kematian Ibu di Kabupaten Pemalang Tahun 2015 xvi + 111 halaman + 12 tabel + 24 gambar + 7 lampiran Regionalisasi sistem rujukan pelayanan persalinan di Kabupaten Pemalang belum berjalan optimal, kematian ibu masih terjadi di rumah dan jalan, sehingga perlu mendeteksi kasus kematian ibu secara spasial kaitannya dengan askesibilitas pelayanan kesehatan. Tujuan penelitian yaitu mengetahui distribusi spasial kasus kematian ibu di Kabupaten Pemalang tahun 2015. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian case study Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling berjumlah 32 kasus. Penggunaan Metode Network Analyst pada penelitian ini bertujuan untuk memperhitungkan jarak terdekat fasilitas kesehatan dari lokasi kasus dan Service Area fasilitas kesehatan. Hasil analisis data spasial kasus kematian ibu menunjukkan pola dispersed. Rute rujukan kasus kematian ibu menunjukkan bahwa banyak rujukan yang terjadi tidak pada fasilitas kesehatan terdekat. Service Area fasilitas kesehatan dengan radius 3 KM menunjukkan bahwa tidak semua fasilitas kesehatan (Puskesmas/Rumah Sakit) mampu menjangkau lokasi kasus yang terjadi, hal ini menyebabkan pertolongan kegawadaruratan tidak bisa ditangani secara lebih cepat. Sebagai upaya bersama dalam rangka penurunan angka kematian ibu di Kabupaten Pemalang, agar dapat menyusun pedoman rujukan pelayanan persalinan, mengingat sistem rujukan pelayanan persalinan menjadi bagian dari tulang punggung sistem pelayanan secara keseluruhan. Kata kunci : Analisis Spasial, Angka Kematian Ibu, Network Analyst Kepustakaan : 47 (1992-2016) Diponegoro University Faculty of Public Health Master’s Study Program in Public Health Majoring in Health Management Information System 2018 ABSTRACT A. Febrian Wahyudi Spatial Distribution Analysis of Maternal Mortality in Pemalang Regency in 2015 xvi + 111 pages + 12 tables + 24 figures + 7 appendices Regionalisation of childbirth service in Pemalang Regency had not been well implemented. Maternal mortality still occurred at a house and on the road. Therefore, there needed to detect maternal mortality cases spatially related to accessibility to health service. The purpose of this study was to identify spatial distribution of maternal mortality cases in Pemalang Regency in 2015. This was a quantitative study using a case study design. Number of samples were 32 cases as a total sample. The use of a Network Analyst method in this study was to calculate the nearest distance of health facilities to a case location and a service area of health facilities. The results of spatial data analysis of maternal mortality showed a dispersed pattern. A referral rate of maternal mortality cases demonstrated that many cases did not refer to the nearest health facilities. A service area of health facilities with radius of 3 km indicated that not all health facilities (health center/hospital) could reach a case location. This condition could inhibit the process of emergency treatment. To decrease maternal mortality in Pemalang Regency, there needs to arrange a referral guideline of childbirth service because a referral system of childbirth service is a backbone of overall service system. Keywords : Spatial Analysis, Maternal Mortality Rate, Network Analyst Bibliography: 47 (1992-2016)

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:Q Science > Q Science (General)
Divisions:School of Postgraduate (mixed) > Master Program in Public Health
ID Code:68015
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:21 Dec 2018 09:39
Last Modified:21 Dec 2018 09:39

Repository Staff Only: item control page