BIONOMIK NYAMUK Culex quinquefasciatus Say. DI DAERAH ENDEMIS FILARIASIS KELURAHAN SUKODONO KECAMATAN BONANG KABUPATEN DEMAK JAWA TENGAH

PUSPITASARI , ELSYE GIOVANNY (2018) BIONOMIK NYAMUK Culex quinquefasciatus Say. DI DAERAH ENDEMIS FILARIASIS KELURAHAN SUKODONO KECAMATAN BONANG KABUPATEN DEMAK JAWA TENGAH. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
46Kb

Abstract

Kelurahan Sukodono merupakan salah satu wilayah di Kabupaten Demak yang merupakan daerah endemis filariasis (mf rate 1,39 %). Ditemukannya kasus baru dan mikrofilaria pada tubuh penderita kronis menimbulkan potensi terjadinya penularan ulang dan infeksi mikrofilaria pada nyamuk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepadatan nyamuk, parousitas rate, kepadatan larva dan angka infeksi mikrofilaria pada nyamuk Culex vektor filariasis. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 155 rumah. Penangkapan nyamuk dengan metode landing dan resting collection pada pukul 18.00-06.00 WIB. Observasi lingkungan dilakukan untuk mengidentifikasi kondisi lingkungan (breeding places dan resting places) dari nyamuk vektor filariasis. Hasilnya, tidak ditemukan adanya larva stadium III(L3) pada nyamuk (infection rate 0%). Kepadatan nyamuk tertinggi adalah spesies Cx. quinquefasciatus (58,5%) dengan nilai Man Bitting Rate (MBR) 24,6% dan Man Hour Density (MHD) 35,2%. Suhu dan kelembaban rata-rata 33,190 C dan 67,93%. Terdapat breeding places dan resting places berupa semak-semak (69,7%), rawa (83,2%), sawah (100%), genangan air (53,3%), dan kandang ternak (unggas (93,5%), dan kambing (11%))yang mendukung kepadatan nyamuk. Parousitas nyamuk Cx. quinquefasciatus 11,9%. Kepadatan larva tertinggi ditemukan di Selokan (1,4). Proses penularan filariasis di Kelurahan Sukodono masih memungkinkan terjadi, sehingga diperlukan kewaspadaan dan peningkatan upaya pencegahan filariasis. Bagi masyarakat, perlu meningkatkan upaya pengendalian vektor dan perbaikan lingkungan Kata Kunci: Filariasis, Culex, Mikrofilaria, MHD

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:65378
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:01 Oct 2018 14:08
Last Modified:01 Oct 2018 14:08

Repository Staff Only: item control page