Hubungan Antara Konformitas Teman Sebaya Dengan Perilaku Konsumtif Pembelian Peralatan Make Up Pada Siswi SMKN 6 Semarang

karamina, fara and Indrawati, Endang Sri (2018) Hubungan Antara Konformitas Teman Sebaya Dengan Perilaku Konsumtif Pembelian Peralatan Make Up Pada Siswi SMKN 6 Semarang. Undergraduate thesis, Undip.

[img]
Preview
PDF
96Kb

Abstract

Perilaku konsumtif pembelian peralatan make up adalah perilaku seseorang dalam membeli produk make up yang berasaskan kesenangan dan tidak didasarkan pada kebutuhan. Konformitas teman sebaya merupakan sikap individu yang mengadopsi sikap teman sebayanya agar bisa diterima di kelompok tersebut. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui hubungan antara konformitas teman sebaya dengan perilaku konsumtif pembelian peralatan make up pada siswi kelas X SMK N 6 Semarang. Sampel dalam penelitian ini merupakan siswi kelas X dengan jurusan kecantikan dan perhotelan sebanyak 123 siswi. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik cluster random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dua buah skala, yaitu skala konformitas teman sebaya (20 aitem valid dengan α= 0.882) dan skala perilaku konsumtif pembelian make up (32 aitem valid dengan α= 0.955). Berdasarkan analisis regresi sederhana didapatkan hasil bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara konformitas teman sebaya dengan perilaku konsumtif pembelian peralatan make up (Rxy = 0.366 dengan p = 0.000). Hasil tersebut menunjukkan terdapat hubungan positif yang signifikan antara konformitas teman sebaya dan perilaku konsumtif pembelian peralatan make up. Semakin tinggi konformitas teman sebaya individu maka semakin tinggi juga perilaku konsumtif pembelian peralatan make up yang dimilikinya. Selain itu, konformitas teman sebaya memberikan sumbangan efektif sebesar 13,4% terhadap perilaku konsumtif pembelian peralatan make up.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions:Faculty of Psychology > Department of Psychology
ID Code:65108
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:18 Feb 2019 11:42
Last Modified:18 Feb 2019 11:42

Repository Staff Only: item control page