Analisis Pengaruh Kebisingan Lingkungan Terhadap Permukiman Studi Kasus: Sisi Utara Jalan Ngesrep Timur V Kelurahan Sumurboto Kecamatan Banyumanik Kota Semarang

Latifah, Nisrina Shofa (2018) Analisis Pengaruh Kebisingan Lingkungan Terhadap Permukiman Studi Kasus: Sisi Utara Jalan Ngesrep Timur V Kelurahan Sumurboto Kecamatan Banyumanik Kota Semarang. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
10Kb

Abstract

Peningkatan jumlah penduduk mendorong meningkatnya aktivitas serta meningkatnya sarana transportasi yang dapat menimbulkan kebisingan. Kebisingan yang terjadi di lingkungan permukiman akan mengganggu kegiatan belajar masyarakat, mengganggu istirahat, mengurangi kenyamanan, berdampak pada kesehatan manusia, maupun menggangu aktivitas masyarakat yang lainnya. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat intensitas kebisingan serta pengaruhnya terhadap tingkat ketergangguan masyarakat sekitar area permukiman di sisi Utara Jalan Ngesrep Timur V. Pengukuran intensitas kebisingan dilakukan dengan menggunakan Sound Level Meter (SLM). Pengukuran dilakukan di 7 titik sesuai dengan metode Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 48 Tahun 1996 tentang Baku Tingkat Kebisingan serta dilakukan analisis data menggunakan SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengukuran kebisingan pada 7 titik melebihi baku tingkat kebisingan pada Keputusan Menteri Lingkungan Hidup No 48 Tahun 1996 untuk kawasan perumahan dan permukiman yaitu 55 dBA dengan toleransi 3 dBA. Berdasarkan uji korelasi kebisingan berhubungan kuat dengan gangguan psikologi dan fisiologi. Berdasarkan uji regresi menunjukkan tidak ada pengaruh yang signifikan antara tingkat kebisingan dengan ketergangguan. Persen Highly Annoyed (%HA) kebisingan <71 dBA sebesar 50% dan kebisingan 71-72 dBA sebesar 27%. Kata kunci: Kebisingan, transportasi, permukiman, ketergangguan masyarakat

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
ID Code:65034
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:21 Sep 2018 08:31
Last Modified:24 Sep 2018 12:03

Repository Staff Only: item control page