PENGARUH PAKET "SUKSES MENYUSUI" TERHADAPMOTIVASI DAN SELF EFFICACY IBU DALAM PEMBERIAN ASI

Septianingtyas, Maya and Anggorowati, Anggorowati (2018) PENGARUH PAKET "SUKSES MENYUSUI" TERHADAPMOTIVASI DAN SELF EFFICACY IBU DALAM PEMBERIAN ASI. Masters thesis, faculty of medicine.

[img]PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

16Mb

Abstract

Program Studi Magister Keperawatan Konsentrasi Keperawatan Komunitas Departemen Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Juli 2018 ABSTRAK Maya Cobalt Angio Septianingtyas Pengaruh Paket “Sukses Menyusui” terhadap Self-Efficacy dan Motivasi Ibu dalam Pemberian ASI xviii + 116 halaman + 9 tabel + 4 gambar + 15 lampiran Keberhasilan pemberian ASI dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya self-efficacy dan motivasi ibu dalam pemberian ASI. Rendahnya motivasi dan self-efficacy ibu menyusui disebabkan oleh kurangnya pengetahuan ibu tentang menyusui, kendala ibu dalam menyusui, dan kurangnya keterpaparan informasi mengenai ASI. Upaya peningkatan self-efficacy dan motivasi ibu dapat dilakukan dengan pemberian paket “sukses menyusui” yang merupakan edukasi secara persuasif verbal tentang manajemen laktasi dan latihan positive self-talk. Intervensi tersebut dapat meningkatkan pengetahuan dan keyakinan diri ibu sehingga self-efficacy dan motivasi ibu juga meningkat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh paket “sukses menyusui” terhadap self-efficacy dan motivasi ibu dalam pemberian ASI. Desain penelitian ini adalah quasi eksperiment dengan pendeketan pre and post with control group. Sampel pada penelitian ini berjumlah 70 responden, yang diambil dengan stratified random. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner karakteristik responden, kuesioner BSES-SF dari Dennis (2003), dan kuesioner BMIMS dari Suryaningsih (2012). Analisis data dilakukan menggunakan uji Wilcoxon, paired t-test dan independen t-test. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan p-value=0,850 pada kelompok kontrol dan p value=0,000 pada kelompok intervensi. Hasil paired t-test menunjukkan p value=0,594 pada kelompok kontrol dan p value 0,000 pada kelompok intervensi. Sementara itu, hasil independen t-test menunjukkan p value 0,000 < 0,05 artinya ada pengaruh paket “sukses menyusui” terhadap self-efficacy dan motivasi ibu dalam pemberian ASI. Disarankan bagi petugas kesehatan untuk mengaplikasikan pemberian paket “sukses menyusui” pada ibu menyusui. Kata Kunci: ASI, ibu menyusui, motivasi, self efficacy Daftar Pustaka: 115 (1974-2017)

Item Type:Thesis (Masters)
Subjects:R Medicine > RT Nursing
Divisions:Faculty of Medicine > Department of Nursing
Faculty of Medicine > Department of Nursing
ID Code:63274
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:27 Jul 2018 14:12
Last Modified:27 Jul 2018 14:12

Repository Staff Only: item control page