PERENCANAAN DAN STRATEGI PEMBIAYAAN PEMBANGUNAN PERUMAHAN BAGI MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH DI KECAMATAN BANYUMANIK

ASTUTI, PARAMITHA KUSUMA and Asnawi, Asnawi (2014) PERENCANAAN DAN STRATEGI PEMBIAYAAN PEMBANGUNAN PERUMAHAN BAGI MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH DI KECAMATAN BANYUMANIK. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img]
Preview
PDF (Judul)
845Kb
[img]
Preview
PDF (Bab I)
1132Kb
[img]
Preview
PDF (Bab VI)
14Kb
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
86Kb

Abstract

Setiap penduduk memiliki hak asasi untuk bertempat tinggal sebagai kebutuhan dasar tak terkecuali bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (Undang-undang No.1/2011). Masyarakat berpenghasilan rendah yang dimaksud adalah masyarakat yang memiliki keterbatasan dalam memiliki maupun membeli rumah (Permenpera No.27/2012). Fenomena yang terjadi saat ini adalah kurang tersedianya perumahan bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah. Perumahan yang disediakan oleh pengembang dan pemerintah hanya mampu dijangkau oleh masyarakat berpenghasilan menengah dan atas. Keterbatasan pasar dalam menyediakan perumahan yang terjangkau menyebabkan masyarakat berpenghasilan rendah memenuhi kebutuhan perumahannya secara swadaya (non formal). Keterbatasan masyarakat berpenghasilan rendah dalam pemenuhan pembangunan perumahan terkait dengan adanya kendala dalam pembiayaan.Warnock, Veronica Cacdac dan Warnock, Francis E. (2008) menjelaskan bahwa perumahan merupakan pengeluaran terbesar yang membutuhkan pembiayaan jangka panjang. Adanya masyarakat berpenghasilan rendah di Kecamatan Banyumanik yang tidak memiliki rumah dikarenakan adanya keterbatasan daya beli. Perumahan yang disediakan harus affordable (terjangkau) dengan penghasilan yang dimiliki oleh masyarakat berpenghasilan rendah. Keterjangkauan perumahan dilihat dari pendapatan rumah tangga dimana mampu untuk menghabiskan lebih dari 30 persen dari pendapatan mereka pada perumahan dan masih pendapatan yang cukup tersisa untuk memenuhi kebutuhan dasar lainnya (Stone, 1993).Oleh karena itu, kegiatan ini dilakukan untuk merencanakan pembangunan perumahan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat berpenghasilan rendah dan merumuskan strategi pembiayaan yang terjangkau bagi masyarakat berpenghasilan rendah khususnya di Kecamatan Banyumanik.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HG Finance
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning
Faculty of Engineering > Department of Urban and Regional Planning
ID Code:61986
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:19 Apr 2018 14:08
Last Modified:08 Sep 2020 09:49

Repository Staff Only: item control page