HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG PERSALINAN DENGAN PEMILIHAN PENOLONG PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WARUNGGUNUNG KABUPATEN LEBAK

RESMANA, RIKA (2002) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG PERSALINAN DENGAN PEMILIHAN PENOLONG PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WARUNGGUNUNG KABUPATEN LEBAK. Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]
Preview
PDF - Published Version
11Kb

Official URL: http://www.fkm.undip.ac.id

Abstract

Pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan merupakan salah satu upaya pealyanan dalam mencegah kematian ibu, terutama yang diakibatkan oleh proses malahirkan. Pengetahuan dan sikap tentang hal yang berkaitan dengan persalinanmer salah satu factor yang mempengaruhi seseorang untuk memanfaatkan pelayanan kesehatan dalam menolong persalinannya baik oleh tenaga kesehatan maupun non kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap tentang persalinan dengan pemilihan penolong persalinan. Jenis penelitian adalah explanatory research dengan pendekatan cross sectional study. Pengambilan sampel dengan teknik Systematic Random sampling. Sampel penelitian 80 responden terdiri dari 48 responden persalinannya ditolong oleh tenaga kesehatan, dan 32 responden yang ditolong oleh non tenaga kesehatan. Data penelitian diperoleh dari Puskesmas Warunggunung serta wawancara dengan menggunakan kuesioner. Untuk melihat hubungan variabel bebas (pengetahuan dan sikap tentang persalinan) dengan variabel terikat (pemilihan penolong persalinan) digunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan adalah ahub yang signifikansi antara pengetahuan persalinan dengan pemilihan penolong persalinan yaitu p=0,001 (p<0,05) dan sikap terhadap persalinan dengan pemilihan penolong persalinan yaitu p=0,001 (p<0,05). Berdasarkan hasil penelitian ini maka Puskesmas Warunggunung perlu meningkatkan penyuluhan tentang hal-hal yang berkaitan dengan persalinan. Masyarakat agar lebih berperan serta aktif dalam mengikuti kegiatan Puskesmas di lingkungan nya. Kata Kunci: PEMILIHAN PENOLONG PERSALINAN, PENGETAHUAN DAN SIKAP

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions:Faculty of Public Health > Department of Public Health
ID Code:6153
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:01 Feb 2010 09:49
Last Modified:01 Feb 2010 09:49

Repository Staff Only: item control page