" Analisa dan Investigasi Longsoran Jembatan Tambak Boyo pada Ruas Jalan Lingkar Ambarawa "

Rangga , Aditya Pratama (2013) " Analisa dan Investigasi Longsoran Jembatan Tambak Boyo pada Ruas Jalan Lingkar Ambarawa ". Undergraduate thesis, Diponegoro University.

[img]Plain Text
126b

Abstract

Ambarawa adalah kota kecil di Jawa Tengah. Lokasinya berada diantara dua kota besar Semarang dan Jogjakarta. Pada perkembangannya terjadi peningkatan kepadatan lalulintas di ruas jalan Palagan – MGR Soegijaapranata Ambarawa Kepadatan lalulintas terjadi karena adanya pasar Ambarawa yang memiliki aktivitas sangat padat disekitarnya dan adanya penyempitan jalan di depan pasar tersebut. Oleh karena itu dilakukan Pembangunan jalan lingkar Ambarawa. Dalam proses pembangunan jalan lingkar tersebut terjadi masalah pada pembangunan Jembatan Tambakboyo. Permasalahannya tersebut adalah longsornya tanah timbunan oprit pada sisi salah satu abutment. Untuk menangani permasalahan tersebut diambil solusi dengan struktur Kaki Seribu. Solusi tersebut diambil karena kondisi tanah asli yang sangat tidak stabil dimana terdapat bekas aliran sungai lama dibawah tanah asli yang menopang tanah timbunan oprit. Terjadinya longsor pada oprit menyebabkan abutment menjadi miring, sehingga perlu didongkrak agar kembali ke posisi semula. Kemiringan yang terjadi pada abutment bukan terjadi karena Abutment tidak stabil. Sedangkan Untuk menangani oprit, berdasarkan hasil analisa dan perhitungan, dipilih tiang pancang dengan diameter 45 cm pada konstruksi jembatan kaki seribu sepanjang 120 meter. Kedalaman tiang pancang berbeda-beda, dari 15 meter sampai 19 meter. Untuk mengikat masing-masing tiang pancang terdapat pilecap yang dihubungkan dengan balok. Dengan adanya perbaikan pada oprit diharapkan dapat memberi kestabilan untuk abutment dan tidak terjadi longsor lagi.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions:Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering
ID Code:60936
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:22 Feb 2018 08:09
Last Modified:22 Feb 2018 08:09

Repository Staff Only: item control page