APLIKASI SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN DAN PEMANTAUAN TUGAS AKHIR MAHASISWA BERBASIS WEB (Studi Kasus di Departemen Ilmu Kelautan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro)

SIANTURI, HEVRIDA and Bahtiar, Nurdin (2017) APLIKASI SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN DAN PEMANTAUAN TUGAS AKHIR MAHASISWA BERBASIS WEB (Studi Kasus di Departemen Ilmu Kelautan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img]
Preview
PDF
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

872Kb

Abstract

Pendaftaran dan Pemantauan Tugas Akhir adalah kegiatan yang berjalan dalam penyelenggaraan tugas akhir di Departemen Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro. Pendaftaran tugas akhir merupakan proses pendaftaran judul hingga proses pengajuan sidang, sedangkan pemantauan tugas akhir merupakan proses di dalam pelaksanaan bimbingan tugas akhir. Belum adanya sistem online untuk proses pendaftaran dan pemantauan tugas akhir serta belum adanya basis data yang mendukung pengolahan data tugas akhir sehingga sewaktu-waktu data diperlukan tidak dapat diakses dengan mudah dan cepat. Departemen Ilmu kelautan membutuhkan aplikasi berbasis web guna meningkatkan pelayanan dalam penyelenggaraan tugas akhir. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan metodologi Unified Process, pemodelan Unified Modelling Language, bahasa pemrograman PHP, framework CodeIgniter, dan SMBD MySQL. Penelitian ini menghasilkan aplikasi Sistem Informasi Pendaftaran dan Pemantauan Tugas Akhir Mahasiswa berbasis web yang dapat dimanfaatkan dalam proses pendaftaran, distribusi dosen pembimbing, melihat rekapitulasi total bimbingan, mencatat riwayat bimbingan, distribusi penguji serta mengelola informasi terkait tugas akhir yang dapat diakses secara online. Hasil pengujian usability yang meliputi aspek kemudahan, efisiensi, mudah diingat, kesalahan, dan kepuasan pada aplikasi ini memperoleh nilai persentase keseluruhan 89,7% dengan hasil kualifikasi sangat baik.

Item Type:Thesis (Undergraduate)
Subjects:Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions:Faculty of Science and Mathematics > Department of Computer Science
ID Code:60691
Deposited By:INVALID USER
Deposited On:12 Feb 2018 09:58
Last Modified:12 Feb 2018 09:58

Repository Staff Only: item control page